Berita

Spanduk dukungan untuk Gibran-Razali/RMOLJateng

Politik

Pilkada Solo Makin Panas, Spanduk Gibran-Razali Menjamur

SELASA, 21 JANUARI 2020 | 04:29 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Dinamika pergerakan politik di Kota Solo semakin memanas menjelang Pilkada 2020.

Selain kemunculan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, kini nama baru mencuat, yakni Razali Ismail Ubit yang mendaftar sebagai bakal calon Wakil Walikota Solo melalui DPD PDIP Jawa Tengah.

Bahkan spanduk bergambar Gibran dan Razali mulai menyebar di beberapa titik, salah satunya di kawasan Sriwedari Solo. Belum diketahui siapa yang memasang spanduk tersebut.


Kepada RMOLJateng, Razali mengaku belum mendapat informasi soal pemasangan spanduk tersebut. Namun, ia mengapresiasi bagi siapapun yang memberikan dukungan kepada dirinya untuk maju sebagai bakal calon Walikota Solo.

"Terima kasih kepada masyarakat juga para pendukung yang sudah bersedia memasang spanduk tersebut. Meski sejauh ini belum ada tim yang mengonfirmasi pemasangan spanduk tersebut," ujarnya, Senin (20/1).

Sejak beberapa waktu lalu, ia mengaku blusukan sekaligus menyerahkan bantuan sosial di beberapa titik di Kota Solo. Tak hanya blusukan, ia juga berupaya menjaring aspirasi dari masyarakat dan keluhan warga selama ini.

"Setidaknya sudah ada 54 titik di kelurahan yang ada di Kota Solo sudah kami datangi," papar Razali.

Sejauh ini dirinya menampung apa yang menjadi harapan masyarakat. Ada salah satu usulan agar menjadikan aliran di sepanjang Sungai Gajah Putih bisa dijadikan lokasi wisata dan tempat budidaya ikan jenis air tawar.

"Masyarakat ingin ada perubahan yang lebih baik dan lebih maju lagi. Salah satunya ada permintaan dari masyarakat terkait usulan program wisata di sepanjang aliran sungai dan program budidaya ikan tawar di sepanjang bibir sungai Gajah Putih, Sumber," tandasnya.

Sebelumnya Gibran Rakabuming Raka dengan tegas sampaikan dirinya  menyerahkan keputusan kepada DPP PDIP terkait siapa nanti yang akan menjadi Wakil Walikota Solo berpasangan dengan dirinya.

Sejauh ini belum diketahui siapa yang akan mendapatkan rekomendasi.

"Terkait (siapa) wakilnya kita mengikuti keputusan partai," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya