Berita

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh, Azhari saat memaparkan dana desa/RMOL

Nusantara

Seribu Desa Di Aceh Teramcam Tak Bisa Cairkan Dana Desa

MINGGU, 22 DESEMBER 2019 | 16:14 WIB | LAPORAN: AZHARI USMAN

Memasuki bulan Desember 2019, tercatat lebih dari 1.000 dari 6.497 desa di Provinsi Aceh belum menerima penyaluran dana desa tahap ketiga tahun anggaran 2019 karena berbagai alasan.

Dari data yang diperoleh Kantor Berita Politik RMOL, sejak penyaluran dana desa tahun 2015-2019, provinsi Aceh tercatat menjadi provinsi urutan kelima paling besar mendapatkan dana desa atau berada di posisi lima besar di bawah provinsi Papua.

Sayangnya, kepercayaan yang diberikan pemerintah pusat terkesan disia-siakan alias tidak semuanya terealisasi.

Misal pada 2015 silam, Aceh mendapat jatah Rp 1,7 trliun dan menjadi SiLPA sebesar 3,5 persen. Kemudian, tahun 2016 penerimaan meningkat menjadi Rp 3,82 trilun dan menjadi SilPA 21,73 persen, dan tahun 2017 mendapatkan Rp. 4,89 triliun dengan SiLPA 12,29 persen. Serta tahun 2018 Rp 4,5 triliun dan menjadi SilPA 6 persen.

Terkait permasalahan tersebut, Anggota Komite IV DPD RI asal Aceh, Sudirman meminta agar pemerintah di kabupaten dan kota membantu dan fokus pada proses pencairan dana desa tahap akhir agar tidak terjadi sisa lebih perhitungan anggaran (SiLPA).

“Kita juga mendorong pemerintah gampong (desa) dan dinas terkait di kabupaten/kota mempersiapkan seluruh administrasi yang diperlukan untuk pencairan agar proses ini berjalan lancar,” harap Sudirman pada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (22/12).

Lebih lanjut, Sudirman mengaku telah mengunjungi Aceh Jaya dalam rangka melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Di sana juga ditemukan banyak desa yang belum menerima dana desa tahap akhir.

“Kita juga telah bertemu dengan Wakil Bupati Aceh Jaya, Tgk. Yusri Sofyan dan meminta Pemerintah Aceh Jaya bekerja keras meminimalisir terjadinya SILPA dana desa dan dalam kebijakan penyaluran dana desa tahun 2020 agar dapat terealisasi mulai bulan Januari,” harap Sudirman.

Terpisah, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh, Azhari menjelaskan bahwa penyaluran dana desa kepada pemerintah gampong dilakukan di kabupaten/kota. Sementara DPMG Provinsi Aceh hanya sebagai fungsi koordinasi, monitoring dan evaluasi serta peningkatan SDM.

“Percepatan penyaluran dana desa sangat tergantung dari laporan realisasi penggunaan dana desa oleh gampong dan kerja keras pemerintah kabupaten/kota dalam penyaluran dana desa tahun anggaran 2019,”ungkap Azhari.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

PT Lumbung Kencana Sakti Diduga Tunggangi Demo Warga Kapuk Muara

Selasa, 18 Februari 2025 | 03:39

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Pengiriman 13 Tabung Raksasa dari Semarang ke Banjarnegara Bikin Heboh Pengendara

Senin, 17 Februari 2025 | 06:32

Dugaan Tunggangi Aksi Warga Kapuk Muara, Mabes Polri Diminta Periksa PT Lumbung Kencana Sakti

Selasa, 18 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Kepala Daerah Tidak Ikut Retret: Petugas Partai atau Petugas Rakyat, Jangan Ada Negara Dalam Negara

Minggu, 23 Februari 2025 | 01:27

Ketua DPRA Tuding SK Plt Sekda Permainan Wagub dan Bendahara Gerindra Aceh

Minggu, 23 Februari 2025 | 01:01

Tumbang di Kandang, Arsenal Gagal Dekati Liverpool

Minggu, 23 Februari 2025 | 00:43

KPK Harus Proses Kasus Dugaan Korupsi Jokowi dan Keluarga, Jangan Dipetieskan

Minggu, 23 Februari 2025 | 00:23

Iwakum: Pelaku Doxing terhadap Wartawan Bisa Dijerat Pidana

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:59

Langkah Bupati Brebes Ikut Retret ke Magelang Tuai Apresiasi

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:54

Tak Hanya Langka, Isi Gas LPG 3 Kg di Pagar Alam Diduga Dikurangi

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:42

Dari #KaburAjaDulu hingga #IndonesiaGelap: Belajar dari Bangladesh

Sabtu, 22 Februari 2025 | 23:21

Wartawan Jaksel Pererat Solidaritas Lewat Olahraga

Sabtu, 22 Februari 2025 | 22:58

PLN dan Wuling Siapkan Layanan Home Charging Praktis dan Cepat, Hanya 7 Hari

Sabtu, 22 Februari 2025 | 22:34

Selengkapnya