Berita

Ray Rangkuti/RMOL

Hukum

Kesehatan Jangan Melulu Jadi Tolak Ukur Pemberian Grasi

JUMAT, 29 NOVEMBER 2019 | 08:43 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Pemberian grasi pada narapidana korupsi yang juga mantan Gubernur Riau Annas Maamun semakin memperlihatkan komitmen Presiden Joko Widodo pada pemberantasan korupsi lemah.

Pengamat politik dari Lingkar Madani (Lima) Indonesia, Ray Rangkuti menilai bahwa grasi bakal memiliki dampak yang panjang. Misalnya saja, koruptor lain akan mulai ramai mengklaim mengalami ganguan kesehatan untuk bisa diringankan atas dasar pertimbangan kemanusiaan

"Di sinilah sikap presiden diuji," ucap Ray Rangkuti kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (29/11).

Tidak hanya itu, Ray juga membandingkan dengan nasib para aktivis pejuang kedaulatan rakyat yang dipenjara tapi tidak diberi keringanan oleh Jokowi.

Padahal perjuangan mereka nyata bagi rakyat dan berbanding terbalik dengan koruptor yang membuat rakyat makin sengsara. Dalam konteks tersebut, sambungnya, grasi Jokowi layak mendapat kritik.

“Presiden seperti memperlihatkan sisi kemanusiaannya, tapi saat yang sama abai pada nasib tahanan lain yang dipenjara semata karena memperjuangkan hak mereka sebagai warga negara," kata Ray.

Atas alasan itu, Ray mengingatkan bahwa grasi tidak melulu harus menjadikan sisi kesehatan napi sebagai tolak ukur. Melainkan harus dipadupadankan dengan faktor-faktor lain.

Semisal, urainya, latar belakang bobot kejahatan, efeknya bagi sistem dan peradaban bangsa, nilai moral dari grasi itu sendiri, dan unsur keadilan atas grasinya.

“Termasuk di dalamnya mencegah yang tak patut dipidana mendekam dalam tahanan," papar Ray.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya