Berita

Surya Paloh bersama Anies Baswedan/RMOL

Politik

Kecewa Pada Jokowi, Nasdem Akan Jadi Bad Boy Di Koalisi

MINGGU, 10 NOVEMBER 2019 | 17:52 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Manuver yang dilakukan Partai Nasdem dengan menjalin komunikasi bersama partai oposisi hingga saling sindir dengan Presiden Joko Widodo tidak akan berujung pada keluarnya partai pimpinan Surya Paloh ini dari koalisi.

Menurut pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komaruddin, Nasdem akan cenderung menjadi anak nakal di tubuh koalisi Jokowi-Maruf.

"Walaupun ada di koalisi Jokowi, namun Nasdem sepertinya akan jadi anak nakal, bad boy. Akan banyak mengkritik Jokowi dan kebijakan-kebijakannya dari dalam koalisi," kata pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komaruddin saat dihubungi, Minggu (10/11).


"Di saat yang sama, walau ada dalam barisan koalisi Jokowi, Nasdem akan mencari teman dari pihak oposisi," sambungnya.

Dengan menghitung untung rugi keluar dari koalisi, Nasdem akan tetap menjadi pendukung namun tidak lagi loyal seperti di periode sebelumnya.

Bukan tanpa alasan, bagi Ujang, sikap ini tidak bisa dilepaskan dari kekecewaan Surya Paloh kepada Presiden Jokowi. Khususnya karena Jokowi dianggap tidak konsisten dalam pemilihan Jaksa Agung.

"Jaksa Agung yang tadinya kader Nasdem saat ini posisinya diberikan ke PDIP. Nasdem juga kecewa dalam penyusunan kabinet. Surya Paloh tak diajak bicara dan Nasdem dapat jatah 3 menteri yang tidak strategis," ujar Ujang.

Kekecewaan lainnya yakni sikap Jokowi yang mengajak Gerindra masuk ke dalam koalisi pemerintahan. Terlebih Gerindra, Prabowo Subianto yang merupakan lawan di Pilpres lalu justru diberi posisi menteri pertahanan.

"Masuknya Gerindra telah mengubah peta politik internal koalisi Jokowi," tutupnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya