Berita

Masinton Pasaribu/Net

Politik

Masinton: Laporan Dewi Tanjung Bukan Atas Nama PDIP

KAMIS, 07 NOVEMBER 2019 | 19:29 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sikap politisi PDIP, Dewi Tanjung yang melaporkan Penyidik KPK, Novel Baswedan ke Polda Metro Jaya membuat gempar. Berdasarkan analisanya sebagai orang berlatar belakang seni, Dewi menuding kerusakan mata yang dialami Novel dibuat-buat.

Tak sekadar kondisi mata saja, mantan Caaleg 2019 dari PDIP Dapil V Jawa Barat ini juga menganggap kasus penyiraman air keras yang dialami Novel yang terjadi tahun 2017 silam rekayasa.

Namun demikian, sepak terjangnya ini justru tak diketahui oleh para politisi partai berlambang kepala banteng, salah satunya politisi yang kini kembali duduk di kursi parlemen, Masinton Pasaribu.


"Tidak tahu (ada lapran Dewi Tanjung)," ujar Masinton di Gedung Nusantara II, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (7/11).

Ia pun enggan berkomentar lebih jauh mengenai tudingan rekayasa yang dilontarkan kadernya kepada kasus Novel yang hingga kini tak kunjung menemui titik terang.

"Kalau ada yang curiga itu rekayasa, ya saya tidak tau, saya enggak mau beropini. Di sosmed itu kan siapa saja bisa beropini. Dunia sosmed itu dunia ruang publik, siapa saja bisa," jelasnya.

Di sisi lain, ia menghormati sikap yang ditunjukkan Dewi Tanjung. Namun demikian, ia menegaskan bahwa upaya hukum yang dilakukan tersebut bukan atas perintah PDIP.

"Itu tidak ada kaitan dengan PDI Perjuangan. Itu tindakan dia sendiri. Bahwa dia pernah sebagai Caleg (PDIP) itu iya, tapi itu (melaporkan Novel) tidak sikap partai," tandasnya. (02han)

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya