Berita

Pesawat Hercules pembawa Angkatan Udara AS saat latihan terjung/Net

Dunia

Keluar Dari Lintasan, Penerjun Payung AU AS Hilang Di Teluk Meksiko

KAMIS, 07 NOVEMBER 2019 | 09:58 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Seorang awak Angkatan Udara Amerika Serikat (AS) dinyatakan hilang saat latihan terjun dan mendarat di air di Teluk Meksiko, lepas pantai Florida.

Menurut Air Force Times, Selasa (5/11), penerjun payung AU AS itu seharusnya mendarat di Hurlburt Field. Namun, dia keluar dari jalur yang seharusnya hingga akhirnya mendarat di atas Teluk Meksiko.

Pihak AU segera melakukan proses pencarian. Mereka dapat bantuan dari Penjaga Pantai AS dan Komisi Konservasi Ikan dan Satwa Liar Florida. Tim pencari menyisir di perairan sekitar 1,5 mil di selatan Pulau Santa Rosa, Florida.


Menurut penuturan penjaga pantai, penerjun payung yang hilang itu diidentifikasi berpangkat sersan satu. Ia jatuh dari ketinggian sekitar 1.500 kaki (457 meter) dan masuk ke dalam air dan ketika parasutnya belum lama terbuka.

Hal ini dibenarkan oleh salah seorang kru pesawat C-130 yang pada awalnya melihat penerjun payung itu jatuh di air. Namun ketika berusaha menjemputnya, awak tersebut kehilangan lokasi yang tepat mengingat arus di perairan yang cukup deras.

Menurut Penjaga Pantai Kamil Zdankowski, seperti yang dimuat Northwest Florida Daily News, tim pencari saat ini tengah menyesuaikan pencarian berdasarkan arus di perairan tersebut.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya