Berita

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian/Net

Politik

Ini Rencana Strategis Mendagri Di Bawah Tito Karnavian

RABU, 06 NOVEMBER 2019 | 15:47 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi II DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11). Di hadapan anggota Komisi II DPR RI, Tito memaparkan Rencana Strategis (Renstra) Kemendagri tahun 2020-2024.

Setidaknya ada lima arah kebijakan mendasar Kemendagri yang dipaparkan Tito. Yakni Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), Pembangunan Infrastuktur, Penyerderhanaan Regulasi, Birokrasi dan Transformasi Ekonomi.

Dari sisi pembangunan SDM, Kemendagri bakal melakukan pembinaan dan penyelenggaraan pemerintahan umum yang meliputi program administrasi kependudukan dan pencatatan sipil. Sementara di aspek pembangunan infrastuktur, optimalisasi program otonomi daerah akan dimaksimalkan.

Tito menjelaskan, pembangunan infrastuktur ini diharapkan seluruh Kepala Daerah bisa menyelaraskan dan bersinergi dengan pemerintah pusat dalam membangun infrastuktur.

"Misalnya dari sisi pembebasan lahan, Pemda diharapkan ikut membantu baik dari sisi pembiayaan maupun menyelesaikan persoalan yang timbul akibat pembangunan infrastuktur yang dilakukan pemerintah pusat," jelas Tito.

Dari sisi penyederhanaan regulasi, Kemendagri akan mendorong iklim investasi yang kompetitif, salah satunya dengan mendorong aplikasi-aplikasi yang mempermudah regulasi dan perizinan.

"Kami akan nilai mana-mana saja Pemda yang berprestasi dalam hal mendorong investasi, dengan begitu maka akan tercipta iklim yang kompetitif," jelas Tito.

Rencana strategis lainnya adalah reformasi birokrasi. Hal ini sesuai dengan visi reformasi, yakni “Pemerintah Kelas Dunia Tahun 2025”. Nantinya, program prioritas reformasi birokrasi diarahkan untuk mewujudkan birokrasi pemerintahan yang ramping, efektif dan efisien, serta mengoptimalkan pelayanan.

Dan yang terakhir transformasi ekonomi. Dalam upaya mentransformasi dari ketergantungan pada sumber daya alam menjadi peningkatan daya saing manufaktur dan jasa serta untuk mendukung capaian indikator makro nasional, Kemendagri mendorong Pemprov dan Pemkab/Pemkot melakukan sinkronisasi dan sinergitas dengan kebijakan pusat.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya