Berita

Agus Gumiwang dan Airlangga Hartarto/Net

Politik

Golkar: Airlangga Hartarto Dan Agus Gumiwang Akan Bantu Jokowi Lagi Di Kabinet

SABTU, 19 OKTOBER 2019 | 18:29 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto diyakini akan kembali menghiasi Kabinet Kerja jilid II presiden Joko Widodo (Jokowi)-Maruf Amin.

Selain Airlangga, nama calon menteri dari Partai Golkar lainnya yakni Agus Gumiwang yang di periode pertama menjabat Menteri Sosial (Mensos).   

"Sejauh ini dua nama (Airlangga dan Agus), insya Allah," kata Ketua DPP Partai Golkar Tb Ace Hasan Syadziliy kepada wartawan seusai mengisi diskusi Polemik MNC Trijaya, di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (19/10).


Ace menuturkan, dua nama tersebut dinilai cakap dan terbukti hasil kinerjanya sebagai pembantu presiden (Menteri) di periode pertama presiden Jokowi.

"Ya yang jelas bahwa Pak Airlangga sebagai Ketua Umum jelas ya, Pak Agus Gumilang karena jelas beliau selama ini sudah menunjukkan kinerjanya sebagai Menteri Sosial," kata Ace.

Politisi asal Banten ini menjelaskan, kemungkinan ada nama-nama lain yang bakal mengisi pos kementerian di periode kedua Jokowi-Maruf nanti, itu tergantung keputusan Airlangga selaku Ketua Umum Golkar.

"Kalau yang lain, kita serahkan pada Pak Airlangga," ujar Ace.

Lebih jauh, soal disetujui atau tidaknya kader-kader potensial yang dimiliki Golkar untuk mengisi komposisi kabinet, sepenuhnya hak prerogratif Presiden Jokowi.

"Tetapi kalau soal kabinet, kita kembalikan lagi ke pak Jokowi. Karena itu adalah ranahnya pak Jokowi," demikian Ace.


Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya