Berita

Nasir Djamil (paling kiri)/RMOL

Politik

Nasir Djamil: Presiden Jokowi Sudah Lama Ingin Bertemu PKS

SABTU, 19 OKTOBER 2019 | 10:55 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Presiden Joko Widodo sudah sejak lama ingin bertemu dengan pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), sebelum dirinya dilantik dan menyusun komposisi kabinet.

Demikian disampaikan politisi PKS Nasir Djamil dalam diskusi Populi Center bertajuk "Politik Jelang Pelantikan",di Gado-Gado Boplo, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (19/10).

"Sebenarnya sudah agak lama Presiden ingin bertemu. Ada keinginan merangkul PKS masuk barisan pemerinah," ujar anggota DPR ini.


Kendati demikian, sambung Djamil, suasana kebatinan internal PKS memang meninginkan partai yang berbasis dakwah itu tetap berada di luar pemerintahan.

Meskipun, tambah dia, sikap resmi PKS ini belum diputuskan lantaran masih menunggu rekomendasi dari Majelis Syuro PKS.

"Sikap resmi belum keluar menunggu Mejelis Syuro di akhir 2019," ujarnya.

Pada sisi lain, PKS enggan mengabulkan permintaan Jokowi untuk melakukan pertemuan, salah satunya ingin menjaga etika dan sopan santun politik.

Jika PKS bertemu Jokowi, lanjut Djamil, partai-partai koalisi Jokowi-Maruf pasti kepikiran.

"Dan juga kalau (PKS) bertemu (Jokowi) publik ada masalah baru. Dan tentu parpol koalasi akan kepikiran," tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya