Berita

Peluncuran Tangsel Pay/Net

Bisnis

Pemkot Tangsel Gandeng Bank BJB Kembangkan Tangsel Pay

KAMIS, 10 OKTOBER 2019 | 11:01 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Tangsel Pay merupakan aplikasi berbasis financial technology (fintech) yang akan digunakan Pemerintah Kota  (Pemkot) Tangerang Selatan.

Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika,  Tangsel Pay diluncurkan pada Selasa (8/10) di Gedung Balaikota Pusat Pemerintahan Kota Tangerang Selatan.

Walikota Tangerang Selatan, Direktorat Pencegahan KPK, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten, Direktur PT. Pembangunan Investasi Tangerang Selatan dan Direktur Utama bank bjb menghadiri acara tersebut.

Tangsel Pay, aplikasi pembayaran berbagi kebutuhan transaksi secara online, merupakan hasil inovasi pemerintah daerah guna memberi kemudahan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan konsep smart city.

Dalam pelaksanaannya, Pemkot Tangsel menggandeng bank bjb sebagai mitra untuk mensukseskan program pemerintah dalam mendorong transaksi keuangan non tunai ini.

Dalam aplikasi Tangsel Pay, pengguna bisa melakukan transaksi pembayaran pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan (PBB-P2), bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB) dan pajak daerah lainnya guna mengakomodir perluasan layanan penerimaan pemda secara non tunai.

Dalam praktiknya, bank bjb ditunjuk menjadi main account PT. Tangsel Solusi Indonesia (TSI) selaku pengelola atas seluruh pendapatan transaksi yang dilakukan di aplikasi Tangsel Pay. Selain itu, bank bjb dijadikan settlement bank serta rekening deposit agregator merchant untuk seluruh transaksi layanan pembayaran pajak dan retribusi lainnya.
 
Tangsel Pay akan menggunakan layanan digital bank bjb untuk pembayaran setiap transaksi di fintech pemda. Transaksi pembayaran juga bisa menggunakan berbagai macam produk e-money yang telah bekerja sama.

"bank bjb menerapkan konsep inovasi dan kolaborasi untuk menyikapi perkembangan teknologi yang dikembangkan oleh pemda dalam rangka melaksanakan transaksi non tunai atau elektronifikasi ini," ujar Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, M. As'adi Budiman.

Sebagai bank pembangunan daerah, terang As'adi, sudah menjadi komitmen bank bjb untuk senantiasa merespons perubahan zaman dengan menatap secara optimis setiap peluang dan tantangan yang ada di depan mata. Kami meyakini dengan kualitas dan kinerja sumberdaya yang ada, cita-cita Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk mewujudkan konsep smart city hanya tinggal menunggu waktu.

Sesuai rencana awal, aplikasi Tangsel Pay ini akan digunakan sebagai salah satu media transaksi non tunai. Nantinya dipergunakan oleh masyarakat serta PNS/ASN dilingkungan Pemda untuk kegiatan transaksi keuangan,  baik sebagai individu maupun kedinasan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya