Berita

Artis lenong Rifat Umar/RMOL

Presisi

Menyesal Konsumsi Ganja, Rifat Umar: Terimakasih Polisi Telah Selamatkan Saya

JUMAT, 04 OKTOBER 2019 | 18:30 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Artis lenong Rifat Umar mengaku menyesal telah mengkonsumsi narkotika jenis ganja. Namun, Rifat mengucapkan terimakasih kepada penyidik Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya karena telah menyelamatkannya dari penyalahgunaan narkoba.

"Sangat, sangat menyesal. Semoga dengan kejadian ini jadi ya titik balik saya," ucap Rifat Umar kepada wartawan di Gedung Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Jumat (4/10).

Selain menyesal, Rifat pun mengaku berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah menangkapnya. Menurutnya, dengan kejadian yang ia alami merupakan suatu penyelamatan yang dilakukan polisi karena telah menyelamatkan dirinya dari kecanduan narkotika.


"Saya merasa berterimakasih banyak sama pihak kepolisian karena mungkin kalau enggak ada bapak-bapak (penyidik) yang sangat perhatian dengan saya, ini (mungkin) akan terus berlanjut gitu penyalahgunaan narkotika ini," jelasnya.

Rifat menambahkan, dia telah mengkonsumsi ganja sejak satu tahun terakhir. Awalnya coba-coba, namun ganja kata Rifat membuatnya bisa menambahkan inspirasi untuk menunjang pekerjaan saat ini sebagai konten kreator.

"Jujur saya boleh bilang saya baru setahun pakai narkoba jenis ganja, awalnya coba-coba, awalnya karena saya kan enggak (bekerja) bergerak di bidang entertainment. Saya bekerja di salah satu perusahaan gamming, jadi konten kreator ya mungkin butuh banyak inspirasi makanya saya menggunakan narkotika jenis ganja ini," ungkapnya.

Diketahui, Rifat ditangkap bersama tersangka Rizki Ramadhan alias RR yang merupakan pengedar narkotika jenis ganja dan bersama kekasihnya, Tessa Nur Aliyah saat berada di dalam kamar kostnya di daerah Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Rabu (2/10) dini hari.


Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya