Berita

Polda Metro Jaya akan kembali bekerja keras menjaga keamanan aksi demo hari ini/Net

Presisi

Amankan Demo Di Jakarta Hari Ini, Polda Metro Jaya Kerahkan 20.500 Personel Gabungan

SENIN, 30 SEPTEMBER 2019 | 09:31 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Ribuan mahasiswa berencana akan kembali aksi unjuk rasa di sekitaran Gedung MPR/DPR RI dan Istana Presiden, Jakarta. Untuk mengantisipasi jumlah pendemo yang lebih banyak dari sebelumnya, Polda Metro Jaya siap  kerahkan 20.500 personel gabungan.

"Ada 20.500 personel gabungan," singkat Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (30/9).

Personel yang dikerahkan merupakan gabungan dari TNI-Polri dan unsur Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.


Jumlah personel yang dikerahkan hari ini lebih banyak dari yang disiapkan Polda Metro dalam aksi unjuk rasa sebelumnya, yakni sekitar 18 ribu personel.

Selain itu, berdasarkan data yang dihimpun Kantor Berita Politik RMOL, terdapat sejumlah aksi dari berbagai elemen masyarakat yang dilakukan pada Senin (30/9) ini. Aksi tersebut juga tersebar di berbagai tempat di DKI Jakarta.

Untuk aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI bakal dilakukan beberapa elemen masyarakat. Di antaranya Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) yang terdiri dari Universitas Trisakti, Universitas Kristen Indonesia (UKI), Universitas Indonesia (UI), Universitas Bhayangkara, Universitas Islam Jakarta, Intitute Kesenian Jakarta, Universitas Az-Zahra, Lembaga Bantuan Hukum (LBH), dan Komnas Perempuan. Massa aksi diperkirakan berjumlah sekitar 1.000 hingga 1.500 orang.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya