Berita

Amien Rais/RMOL

Politik

Kemana Amien Rais Saat Ribuan Mahasiswa Geruduk DPR? Ini Kata Sang Putri

SABTU, 28 SEPTEMBER 2019 | 02:59 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Belakangan gairah mahasiswa kembali bergejolak usai 'tenggelam' pasca tumbangnya orde baru. Semangat mahasiswa untuk kembali turun ke jalan belakangan tak lepas dari beragam RUU bermasalah garapan DPR dan pemerintah.

Melalui semangat yang sama, ribuan mahasiswa menggeruduk gedung wakil rakyat untuk meminta keadilan terhadap RUU yang dinilai tak berdasarkan aspirasi rakyat.

Namun di balik aksi tersebut, ada sosok yang 'hilang'. Tak sedikit yang mempertanyakan keberadaan tokoh berpredikat bapak reformasi Indonesia, Amien Rais.


Politisi PAN tersebut tak menampakkan diri. Padahal ia hampir tak pernah absen dalam mengkritik kebijakan pemerintah yang dianggap tak prorakyat.

Bahkan pertanyaan soal keberadaan mantan Ketua MPR RI itu juga mendarat ke putri Amien, Hanum Salsabiela Rais.

"Ditanya wartawan, mana suara Pak AR (Amien Rais) mbak?" cuit Hanum di akun Twitternya beberapa waktu lalu seperti dikutip redaksi, Jumat (27/9).

Melalui akun pribadinya, Hanum yang juga mantan presenter salah satu stasiun televisi swasta ini mengungkap keberadaan sang ayah.

Diakui, saat ini ayahnya tengah berada di luar negeri, tepatnya sedang menjalankan ibadah Umrah di tanah suci Mekkah.

"Dear journo, Pak AR tengah umrah sejak beberapa hari lalu, sekalian mendoakan Ibu Pertiwi. Ada yang mau nitip doa? Doa minta jodoh boleh, yang penting yang bagus lah ya. Anyway, wa makaru wa makarallah, wallahu khairul maakiriin," tulisnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya