Berita

Bambang Soesatyo dan Airlangga Hartarto/Repro

Politik

Akhirnya, Bambang Soesatyo Mendukung Airlangga Hartarto Dalam Munas Golkar Bulan Desember

SABTU, 28 SEPTEMBER 2019 | 00:00 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Dua tokoh Partai Golkar yang diperkirakan akan bertarung dalam pemilihan ketua umum partai berlambang pohon beringin itu sepakat untuk mengakhiri persaingan di antara mereka.

Jumat malam ini (27/9) Bambang Soesatyo menyatakan dirinya tetap mendukung Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Partai Golkar.

Dukungan disampaikan Bambang dalam pertemuan dengan Airlangga.

“Saya menyampaikan pada Ketua Umum Airlangga Hartarto, tetap mendukung beliau menjadi Kedua Umum pada Munas bulan Desember mendatang,” ujar Bambang Soesatyo seperti disiarkan stasiun televisi Metro TV pukul 22.00 WIB.

Keputusan Bambang “mengibarkan bendera putih” ini dilakukannya di tengah situasi politik yang sedang tidak menentu menyusul gelombang protes masyarakat atas berbagai RUU yang dinilai kontroversial.

Tidak sedikit yang menilai Bambang tidak menjalankan tugas sebagai Ketua DPR RI dengan baik, sehingga RUU yang kontroversial dan menuai kemarahan itu bisa lolos.

Bambang sendiri telah mengatakan ikut bertanggung jawab atas situasi politik yang berkembang saat ini.

Adapun Airlangga Hartarto yang juga Menteri Perindustrian sudah barang tentu menyambut gembira dukungan Bambang Soesatyo itu. Menurut Airlangga, ini adalah perkembangan yang membanggakan dan memperlihatkan komitmen Partai Golkar mengedepankan kepentingan bangsa.

“Dengan statement dari Pak Bambang Soesatyo, Partai Golkar mengambil sikap untuk konsolidasi internal di tengah situasi politik yang kurang kondusif,” ujar Airlangga.

Pertemuan dihadiri beberapa petinggi Golkar seperti Agus Gumiwang Kartasasmita yang adalah Menteri Sosial dan Sekretaris Fraksi Golkar di DPR RI Adies Kadir.  

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya