Berita

Suasana depan Gedung KPK/RMOL

Politik

Antisipasi Demo Besar-Besaran PMII, Gedung KPK Dipasangi Kawat Berduri

SENIN, 23 SEPTEMBER 2019 | 13:10 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dijaga ketat oleh aparat kepolisian.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi sekira pukul 12.30 WIB, pintu masuk Gedung KPK dipasangi pagar kawat berduri oleh aparat. Pemasangan kawat berduri ini untuk membatasi massa yang disinyalir masih bakal berunjuk rasa di depan Gedung KPK.

Sekadar informasi, sepekan terakhir, Gedung KPK selalu ramai dengan sejumlah aksi-aksi demonstrasi pro-kontra revisi UU Nomor 30/2002 tentang KPK.

Dikonfirmasi, Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Bastoni Purnama mengamini adanya pengamanan ekstra di Gedung KPK. Kapolres mengatakan, pengetatan pengamanan tersebut untuk mengantisipasi demo besar-besaran di KPK.

"Iya betul ada penebalan pengamanan, untuk antisipasi saja," ‎kata Bastoni saat dikonfirmasi wartawan, Senin (23/9).

Berdasarkan informasi, kelompok massa dari PB Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII)‎ akan kembali menggelar aksi demonstrasi.

PMII rencananya akan menurunkan dua ribu kadernya untuk demonstrasi di depan Gedung KPK. Aksi tersebut akan digelar sekitar pukul 13.00 WIB.

"Hari ini kami akan kembali melakukan unjuk rasa di depan KPK," kata Koordinator Nasional PMII, Syarif Hidayatullah saat dikonfirmasi terpisah.

Sebelumnya, massa dari PMII pernah menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung KPK, pada Jumat (20/9). Aksi tersebut sempat berujung ricuh. Kericuhan terjadi saat masaa PMII berusaha merangsek masuk ke Gedung KPK dan diamankan oleh pihak kepolisian.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya