Berita

Boeing 737 MAX/Net

Dunia

Kembali Tinjau Izin Terbang Boeing 737 MAX, Regulator Panggil FAA

SELASA, 17 SEPTEMBER 2019 | 13:05 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sebuah panel regulator keselamatan udara internasional tengah menyelesaikan sebuah laporan. Banyak pihak yang mengharapkan laporan tersebut berisi kritikan atas proses persetujuan AS untuk menerbangkan kembali 737 MAX milik Boeing.

Dalam laporan Wall Street Journal, Senin (16/9) yang dikutip Reuters, gugus tugas panel multi-lembaga yang disebut dengan Joint Authorities Technical Review (JATR) akan memanggil Administrasi Penerbangan Federal (FAA) AS guna meminta kejelasan agen terhadap wewenang Boeing dalam mengevaluasi fitur kontrol penerbangan tertentu.

Laporan WSJ menunjukkan beberapa perubahan desain penting pesawat justru tidak mendapat perhatian dari FAA.

Oleh karenanya, FAA diharapkan dapat meninjau dan memperbarui pedoman dan prosedur sertifikasi sehari-hari untuk memastikan keterlibatan awal lembaga dalam sistem onboard baru agar pesawat benar-benar mendapatkan izin kelayakan terbang dan meminimalisir kecelakaan.

Nantinya, laporan JATR akan dirilis beberapa pekan ke depan untuk memastikan apakah 737 MAX sudah layak kembali terbang. Pihak Boeing sendiri memiliki keyakinan bahwa 737 MAX dapat mengudara kembali pada akhir tahun ini usai pada bulan Maret, 737 MAX 'dirumahkan' setelah dua kecelakaan di Indonesia dan Ethiopia yang menewaskan hampir 400 orang.

Senin lalu, Kepala FAA, Stephen Dickson mengatakan pekan ini akan melakukan perjalanan ke Seattle menggunakan Boeing 737 MAX yang telah dikonfigurasi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya