Berita

Pengusaha Gunarko (baju putih) dalam pertemuan di Dewan Pers.

Hukum

Diluruskan, Gunarko Papan Tidak Pernah Tipu Kuasa Hukum

RABU, 21 AGUSTUS 2019 | 16:16 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Pengusaha Gunarko Papan telah memberikan klarifikasi dan menjawab fitnah atas dirinya.

Dalam pertemuan mediasi di Dewan Pers hari Senin lalu (19/8), Gunarko membantah pemberitaan yang dimuat di sejumlah media yang mengatakan dirinya melakukan penipuan dan penggelapan. Pertemuan itu dipimpin Wakil Ketua Dewan Pers Hendry Ch. Bangun.

Hal itu dituduhkan mantan kuasa hukumnya, Bambang Siswanto dari BNP Law Firm, bulan Januari 2018 lalu. Bahkan Bambang sempat melaporkan tuduhan itu ke kantor polisi.


Dalam pertemuan mediasi di Dewan Pers, sejumlah media yang menurunkan laporan itu, termasuk Kantor Berita Politik RMOL, menyatakan bersedia untuk memenuhi hak jawab Gunarto Papan.

Bagaimana pun juga, Gunarko Papan memiliki hak untuk memberikan penjelasan versi dirinya, yang tidak ada dalam pemberitaan sebelumnya.

Baca: Ditipu, Pengacara Laporkan Kliennya Ke Polda Metro

Sementara media-media yang menurunkan berita tersebut juga berkewajiban untuk memberikan perimbangan informasi agar publik mendapatkan gambaran yang utuh mengenai peristiwa yang terjadi. Selain, agar tidak ada pihak yang dirugikan dan dicemarkan nama baiknya.

Dalam pesan yang dikirim Gunarko kepada redaksi siang ini (Rabu, 21/8), dia kembali mengatakan, pada faktanya, dirinya tidak pernah melakukan penipuan dan penggelapan seperti yang dituduhkan itu.

Dengan memuat bantahan Gunarko Papan, redaksi telah memenuhi hak jawab yang bersangkutan dan permintaan maaf seperti yang disepakati bersama dalam pertemuan mediasi di Dewan Pers.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya