Berita

Habib Said Abdurrahman Albaghaits (kanan) berama GKR Hemas/Net

Politik

Habib Abdurrahman: Masyarakat Harus Rasakan Manfaat Keberadaan DPD

SELASA, 13 AGUSTUS 2019 | 16:48 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

Kelemahan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI harus diimbangi oleh pimpinan senator yang rajin turun ke daerah.

Demikian pendapat sekaligus harapan anggota terpilih DPD asal Kalimantan Tengah, Habib Said Abdurrahman Albaghaits, dalam pertemuan dengan GKR Hemas di Keraton Yogyakarta belum lama ini.

GKR Hemas adalah anggota terpilih DPD asal Yogyakarta yang digadang-gadang maju dalam pemilihan ketua. Dia pernah dua periode menjadi wakil ketua dan telah empat kali terpilih.


"Saya ini sudah pasti pilih Ibu. Permintaan saya cuma satu, Ibu rajin turun ke daerah," kata Habib Abdurrahman bias dia akrab disapa seperti dalam keterangan tertulis, Selasa (13/8).

Tantangan utama DPR, menurut Habib Abdurrahman, adalah menjawab pertanyaan masyarakat soal manfaatnya.

"Saya ini pegang amanah dari masyarakat banyak yang memilih saya, saya harus melaksanakan amanah itu dengan memberi manfaat kepada mereka," tuturnya.

Habib Abdurrahman menyatakan, selama ini masyarakat belum merasakan manfaat keberadaan DPD.

"Lembaga ini dipandang lemah oleh masyarakat. Bahkan, tidak terdengar. Mari kita perbaiki, kita kuatkan, dengan rajin turun ke daerah. Ketua nanti harus rajin bantu anggota di daerah. Itu kunci kekuatan DPD," ungkapnya.

Menjawab pandangan dan harapan Habib Abdurrahman, GKR Hemas menyatakan sudah merupakan kebiasaannya turun ke daerah.

"Saya terbiasa turun ke daerah, Pak Habib. InsyaAllah harapan Pak Habib terkabulkan," demikian Hemas.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya