Berita

Macron dan Trump/Net

Dunia

Donald Trump Tuduh Emmanuel Macron Kirim Sinyal Campuran Ke Iran

JUMAT, 09 AGUSTUS 2019 | 06:47 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Presiden Amerika Serikat Donald Trump menegaskan bahwa tidak ada pihak yang berwenang untuk berbicara dengan Iran atas nama Amerika Serikat. Dia pun menuduh Presiden Prancis Emmanuel Macron mengirim sinyal campuran ke Iran untuk kemungkinan pembicaraan.

"Saya tahu Emmanuel bermaksud baik, seperti halnya semua yang lain, tetapi tidak ada yang berbicara untuk Amerika Serikat melainkan Amerika Serikat sendiri," kata Trump dalam serangkaian cuitan di Twittwer (Kamis, 8/8).

Tidak segera jelas apa yang dimaksud Trump dalam cuitannya itu. Gedung Putih pun tidak segera memberikan komentar.

Namun Reuters awal pekan jni memuat bahwa Macron telah mengundang Presiden Iran Hassan Rouhani ke pertemuan puncak G7 bulan ini untuk bertemu dengan Trump. Akan tetapi, seorang diplomat Prancis membantah laporan itu.

Para pemimpin Eropa diketahui berusaha untuk meredakan konfrontasi antara Iran dan Amerika Serikat setelah negeri Paman Sam menarik diri dari perjanjian nuklir Iran tahun lalu dan memperbarui sanksi untuk mendorong kesepakatan baru.

Iran menanggapi langkah Amerika Serikat tersebut dengan serangkaian langkah, termasuk merebut sebuah kapal tanker Inggris di Teluk dan mundur dari beberapa komitmennya untuk membatasi aktivitas nuklirnya yang dibuat berdasarkan kesepakatan.

Krisis diperkirakan akan menjadi fokus pembahasan pada KTT G7 akhir bulan ini.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya