Berita

Megawati dan Rachmawati/Net

Politik

Peluang Perbaikan Hubungan Mega Dan Rachma Terbuka

SABTU, 03 AGUSTUS 2019 | 22:23 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kalangan pengamat menilai, peluang perbaikan hubungan antara dua politisi yang sama-sama anak perempuan dari Bung Karno, Megawati Soekarnoputri dan Rachmawati Soekarnoputri, terbuka lebar seiring proses rekonsiliasi pasca Pilpres 2019.

Hal ini antara lain disampaikan pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, Jakarta, Adi Prayitno, dalam perbincangan dengan redaksi.

“(Perbaikan hubungan) Mbak Mega dan Mbak Rachma memang tak terlepas dari rekonsiliasi yang sedang terjadi antara Prabowo dan Jokowi, juga antara Prabowo dan Mega. Memang ada kecenderungan Gerindra masuk dalan barisan Jokowi,” ujarnya.

Megawati adalah Ketua Umum PDI Perjuangan, dan Rachmawati Soekarnoputri kini adalah Wakil Ketua Umum Gerindra.

Menjelang Pemilu 2004, Rachma mendirikan dan memimpin Partai Pelopor. Partai ini sempat memiliki anggota di DPR RI dan di DPRD di banyak provinsi. Lalu menjelang Pilpres 2014, Rachma bergabung dengan Partai Nasdem. Setelah Pilpres 2014 bergabung dengan Partai Gerindra.

Untuk waktu yang cukup lama, Rachma kerap berseberangan dengan Mega. Bahkan tak jarang bersuara lantang.

Menurut Adi Prayitno, perbaikan hubungan antara Mega dan Rachma ikut menentukan kesuksesan rekonsiliasi dan koalisi.

“Ini suatu sinyalemen bahwa secara umum elit Gerindra sudah firm dan nyaman untuk diajak berkoalisi melalui "Teuku Umar" tentu saja. Bukan melalui pintu "Gondangdia" ya. Kalau pintunya Gondangdia kan ditolak tuh,” demikian Adi Prayitno.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya