Berita

Bendera PKB/Net

Nusantara

PKB Pede Usung Kader Internal Di Banten

RABU, 10 JULI 2019 | 05:40 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Sebanyak empat kabupaten/kota di Banten bakal menggelar pilkada pada 2020 mendatang. Di antaranya, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, Kota Tangerang Selatan dan Kota Cilegon.

Dari keempat kabupaten/kota tersebut, PKB secara percaya diri mengaku bakal mengusung kader internal.

Penegasan itu sebagaimana disampaikan Ketua DPW PKB Banten Ahmad Fauzi. Dia merasa PKB  mampu usung kader sendiri. Meski demikian, pengusungan tersebut bersifat fleksibel. Artinya, tidak mesti kader harus menjadi calon kepala daerah.

“Ini saatnya PKB memberanikan diri untuk mengusung kader internal, entah itu di posisi calon kepala daerah maupun calon wakil kepala daerah,” katanya seperti dikutip RMOLBanten.

Terkait rencana tersebut, PKB akan menggelar survei internal dalam waktu dekat untuk melihat potensi kader.

“Jika potensinya bagus, maka kami akan majukan kader kami,” ungkapnya.

Selain melihat potensi tokoh internal, pihaknya akan terus memperkuat struktur dan jaringan partai agar nantinya bisa saling mendukung saat ada kadernya yang maju.

“Pembenahan secara struktural partai juga terus dilakukan untuk lebih memperkokoh jaringan partai,” tuturnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya