Berita

Prasetio Edi/RMOL

Nusantara

Ketua DPRD DKI Kunjungi Para Pencari Suaka Yang Berkumpul Di Trotoar Kebon Sirih

SELASA, 09 JULI 2019 | 22:43 WIB | LAPORAN:

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi melakukan peninjauan langsung ke lokasi tempat para pencari suaka dari berbagai negara berkemah, di Jalan Kebon Sirih Jakarta Pusat, Selasa (9/7) malam.

Sudah sekitar 10 hari mereka tinggal di trotoar Jalan Kebon Sirih, mereka tidur, dan melakukan aktivitas sehari-harinya dilokasi tersebut.

"Supaya besok dia ada tempat, siapkan tempat. Kita kan banyak panti sosial, banyak ya yang baik dan yang layak. Bicara masalah politis, ini permasalahan politis, itu bukan (urusan) Pemda DKI tapi (urusan) negara ini," kata Prasetyo di lokasi.

Itu sebabnya, Prasetyo meminta kepada Pemprov DKI Jakarta agar segera membantu dengan memberikan bantuan berupa tempat tinggal sementara.

Dalam peninjauannya, Pras ditemani oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta Taufan Bakri, dan Satpol PP DKI, Prasetyo meminta agar para pengungsi tidak dibiarkan begitu saja terlebih banyak anak-anak.

Mereka pun melakukan pertemuan tertutup di kantor UNHCR di dalam menara Ravindo guna membahas permasalahan ini.

"Saya minta tolong Pak Taufan, Pak Satpol jangan sampai semena-mena dengan anak-anak ini. Dia dibawa keluar baik-baik, dikasih tempat. Dia bawa dulu, kasih lihat tempatnya yang layak untuk hidup dia dulu, untuk mengurus keberangkatan dia," jelasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya