Berita

Berdoa di depan jenazah Sutopo/RMOL

Nusantara

Serahkan Jenazah Sutopo, Menlu: Almarhum Sosok Yang Berdedikasi Tinggi

SENIN, 08 JULI 2019 | 00:34 WIB | LAPORAN:

Jenazah Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat (Pusdatinmas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho telah tiba di rumah duka, Raffles Hill Blok i6, No.15, Harjamukti, Cimanggis, Sukatani, Tapos, Kota Depok, Minggu (7/7).

Jenazah Sutopo tiba pukul 22.37 WIB dengan peti berwarna hitam berbalut bendera merah putih.

Jenazah kemudian diserahkan oleh negara yang diwakil Kepala BNPB Doni Monardo dan Menlu Retno Marsudi kepada pihak keluarga yang diwakili oleh ayah Sutopo,  Suharsono Harsosaputro.

Dalam sambutannya Menlu Retno mengaku sangat berduka dan kehilangan atas kepergian sosok pengagum Raisa tersebut. Baginya, Sutopo merupakan orang yang sangat berdedikasi tinggi.

"Almarhum adalah seorang yang baik, pandai, berdedikasi yang sangat tinggi untuk mengabdi dan untuk kemanusiaan. Kita semua kehilangan seorang anak bangsa yang baik. Marilah kita iringi kepulangan almarhum dengan doa kita," ujarnya.

Menlu Retno turut menyampaikan rasa terima kasih kepada sejumlah pihak yang turut membantu kepulangan jenazah Sutopo dari Guangzhou, China ke Jakarta.

“Terima kasih pihak KJRI Ghuangzhou dan otoritas di RRC yang telah banyak membantu sehingga kepulangan jenazah dapat kita selesaikan, dapat kita lakukan dalam waktu yang relatif singkat," tuturnya.

Jenazah akan diterbangkan ke Solo melalui Bandara Soetta pada hari Senin 8 Juli pukul 05.20 WIB. Selanjutnya Sutopo yang tutup usia 50 tahun akan dimakamkan di Boyolali.

Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua orang putra, yakni Muhammad Ivanka Rizaldy Nugroho dan Muhammad Aufa Wikantyasa Nugroho.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya