Berita

Anies Baswedan/RMOL

Nusantara

Candaan Anies Bikin Bamsoet Geleng-Geleng Di Pelantikan PWI Jaya

SELASA, 02 JULI 2019 | 13:50 WIB | LAPORAN:

Pelantikan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia DKI Jakarta (PWI Jaya) digelar di Balai Agung, Balaikota DKI pada Selasa (2/7). Acara ini turut dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ketua DPR Bambang Soesatyo, hingga Anggota Wantimpres Agum Gumelar.

Anies Baswedan memberi sambutan dalam acara ini. Dia melontarkan sejumlah guyon hingga suasana di Balai Agung menjadi riuh.

Kelakar mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu di antaranya menyasar Bambang Soesatyo atau yang akrab disapa Bamsoet.

Anies mempertegas posisi Bamsoet dalam acara pelantikan PWI Jaya yang bukan sebatas ketua DPR, melainkan juga sebagai wartawan yang sedang bekerja di luar.

"Di sini ada juga wartawan yang sedang tugas di luar, Pak Bambang Soesatyo," kata Anies di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/7).

Seketika para hadirin kompak bertepuk tangan. Bamsoet sendiri memang pernah berprofesi sebagai wartawan sebelum terjun ke dunia politisi.

Candaan Anies belum selesai. Dia kemudian bercerita mengenai salah satu keunggulan wartawan, yaitu memiliki akses ke mana saja dengan kartu pers.

Bahkan atas alasan itu, dia kembali menyinggung Bamsoet yang diyakininya belum menanggalkan kartu pers tersebut.

"Bambang Soesatyo kartu wartawannya tidak pernah hilang. Apalagi dengan memegang kartu sakti," tambah Anies.

Bamsoet yang duduk di barisan depan seketika hanya bisa membalas dengan senyuman dan menggeleng-gelengkan kepalanya sambil bertepuk tangan.

Belum sempat menyelesaikan kata sambutannya, Anies melanjutkan candaannya dengan menyebut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisiaris Besar Polisi Argo Yuwono.

"Ada Pak Argo di sini, kalau ditilang-tilang ya gitu deh," singgung Anies seperti dikutip RMOLJakarta.

Populer

Bahlil Ketum Golkar Kalah Trending Azizah Andre Rosiade Selingkuh

Rabu, 21 Agustus 2024 | 00:00

Massa Geruduk Rumah Ketua BPIP Imbas Larangan Paskibraka Perempuan Pakai Jilbab

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:20

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Polemik Lepas Hijab, PGI Nusantara Bakal Geruduk BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 22:13

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

UPDATE

PKS-Gerindra Mesra dengan PDIP di Karanganyar

Kamis, 29 Agustus 2024 | 05:50

Bahlil Dinilai Belum Mapan Pimpin Golkar

Kamis, 29 Agustus 2024 | 05:19

Pilkada Purwakarta 2024 Diwarnai Pertarungan Antar Nahdliyin

Kamis, 29 Agustus 2024 | 04:49

Dicap Kebal Hukum, Kejagung Harus Eksekusi Johanes Gluba Gebze

Kamis, 29 Agustus 2024 | 04:17

DPR Minta Polri Belajar dari Peristiwa Kanjuruhan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 03:47

#TangkapMulyono Trending di Medsos

Kamis, 29 Agustus 2024 | 03:14

Ini Masukan Mantan Kabais untuk Independensi Polri

Kamis, 29 Agustus 2024 | 02:58

Jokowi-Sri Sultan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 02:45

Dirut Telkom: Seluruh Bisnis Dijalankan dengan Komitmen Keberlanjutan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 02:15

Fraksi Golkar Usul Revisi Target Lifting Migas di 2030

Kamis, 29 Agustus 2024 | 01:58

Selengkapnya