Berita

HM Prasetyo saat peresmian Prasasti Dewi Keadilan/Dok

Hukum

HM Prasetyo Lebih Setuju Penggantinya Dari Internal

SELASA, 18 JUNI 2019 | 09:44 WIB | LAPORAN:

Jaksa Agung, HM Prasetyo menginginkan penggantinya nanti dari unsur internal kejaksaan. Pasalnya ia menilai jaksa agung dari internal lebih memahami seluk beluk kebutuhan serta dinamika yang berkembang di dalam Korups Adhyaksa.

"Saya lebih setuju kalau kejaksaan dipimpin oleh jaksa karier dari internal kejaksaan. Mereka tentunya lebih memahami perkembangan, dibanding dari luar," kata Prasetyo menjawab pertanyaan wartawan terkait sosok calon Jaksa Agung (periode 2019 – 2024), usai menjadi inspektur upacara pada HUT ke 26 Persatuan Jaksa Indonesia di Badiklat Kejaksaan RI, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (17/6).

Menurutnya, figur secara internal akan lebih fleksibel dan profesional dalam mengembangkan lembaga Kejaksaan RI ke depan. Sebaliknya, pemilihan calon figur eksternal masih harus memerlukan waktu untuk memahami anatomi kejaksaan.

"Lembaga ini bukan seperti kendaraan, yang ketika ada kerusakan bisa ditinggal begitu saja tanpa ada pertanggungjawaban. Tentunya akan lebih baik jika dikendalikan oleh orang-orang yang lebih paham,” tambah Prasetyo.

Meski demikian, Prasetyo menolak untuk berkomentar soal sosok internal yang cocok untuk diusulkan menjadi Jaksa Agung ke depan. Menurutnya, hal itu bukan menjadi kewenangannya, namun hak preogratif presiden terpilih.

"Terserah beliau mau pilih siapa, yang pasti sudah ada pandangan-pandangan dengan pertimbangan lain,” jawab Prasetyo diplomatis.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya