Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Pemudik Harus Utamakan Keselamatan Selama Di Perjalanan

JUMAT, 31 MEI 2019 | 14:08 WIB | LAPORAN:

Puncak arus mudik lebaran 2019 diperkirakan berlangsung mulai Kamis (30/5) dini hari. Faktor keselamatan selama perjalanan panjang itu sebaiknya diperhatikan pemudik agar mudik makin nyaman dan aman.

Tidak hanya itu, mereka yang mudik juga harus berkoordinasi dengan tetangga kiri dan kanan agar selama mudik, tetangga mengetahuinya.

Hal ini disampaikan oleh Peter van Zyl, Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia. Ia mengimbau para pemudik memperhatikan faktor keselamatan selama di jalan.


“Keselamatan adalah hal yang sangat penting untuk bertemu dengan keluarga di momen lebaran,” jelasnya kepada media, Jumat (31/5).

Data menyebutkan kecelakaan pada masa mudik lebaran tahun 2018 terdapat 1.921. Periode tersebut berlangsung sejak H-8 sampai H+8 Lebaran 2018. Kejadian kecelakaan bukan hanya menimpa pengendara yang lalai akan keselamatan, namun juga orang lain yang berada di sekitarnya ikut tertimpa.

“Kecelakaan dapat terjadi secara tidak terduga kepada siapa saja walaupun secara pribadi sudah sangat hati-hati dalam berkendara," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Dedi Prasetyo mengimbau para pemudik berkomunikasi dengan tetangga atau penjaga lingkungan. "Informasikan kapan akan mudik dan minta tolong untuk membantu memantau rumah. Tetap patuhi peraturan lalu lintas. Jika ada kendala, jangan ragu menghubungi polisi," tandasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya