Berita

Foto:RMOL

Nusantara

H-6 Lebaran, Pemudik Di Terminal Induk Kota Bekasi Belum Mengalami Lonjakan

KAMIS, 30 MEI 2019 | 13:26 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

H-6 lebaran Hari Raya Idul Fitri 2019, warga DKI Jakarta yang ingin mudik ke kampung halamannya sudah mulai terlihat. Namun di Terminal Induk Kota Bekasi, masih belum terlihat adanya lonjakan penumpang yang ingin mudik, Kamis (30/5).

Pantauan redaksi sekitar pukul 11.30 WIB di Terminal Induk Kota Bekasi, belum terlihat lonjakan penumpang. Selain itu, mobil bus masih terlihat menumpuk berjejer di parkiran terminal.

Komandan regu Dinas Perhubungan (Dishub) Terminal Kota Bekasi, Zulkarnaen mengatakan, hingga siang ini belum terlihat lonjakan penumpang. Walau begitu, masyarakat yang ingin mudik menggunakan bus sudah mulai terlihat sejak Rabu (29/5).


"Hari ini masih sepi mas belum ada lonjakan penumpang. Lihat saja bus-bus masih banyak belum terlihat penumpangnya. Cuma dari kemarin sudah ada penumpang yang mau mudik," ucap Zulkarnaen kepada saat ditemui di Kantor Terminal Induk Kota Bekasi, Kamis siang.

Walaupun belum ada lonjakan penumpang, sejak kemarin jumlah penumpang bus meningkat hingga 20 persen dibanding hari biasanya. Dimana sejak pagi hingga malam hari sebanyak 2.363 penumpang telah mudik menggunakan bus dari Terminal Induk Kota Bekasi.

Menurut Zulkarnaen, hingga saat ini masih terlihat penumpang yang ingin menuju wilayah Sumatera yang mengalami peningkatan dibanding hari biasanya. Selain itu menyusul penumpang yang akan ke daerah Jawa Tengah.

"Dari semalam sudah lumayan banyak penumpang yang ke arah Sumatera seperti Lampung, Padang dan lain-lain," katanya.

Zulkarnaen menduga sepinya penumpang diakibatkan banyaknya program mudik gratis baik yang diselenggarakan dari Pemerintah Kota Bekasi maupun pihak swasta.

"Ya karena kan sekarang sudah banyak mas program mudik gratis, besok atau dua hari lagi kan banyak tuh puluhan bus yang disediakan Pemkot Bekasi buat mudik gratis," paparnya.

Pada sisi lain, pihak Dishub Kota Bekasi mengaku telah melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bus serta sopir yang akan mengantarkan masyarakat untuk mudik ke kampung halaman.

"Kemarin dari Dishub Kota Bekasi sudah mengecek kendaraan yang digunakan buat mudik dan dari Polres Metro Bekasi Kota juga sudah mengecek kondisi kesehatan seperti tes urine mas," jelasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya