Berita

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu/Net

Nusantara

Meski Lolos Ke Senayan, Syaikhu Masih Ingin Jadi Wagub DKI

JUMAT, 24 MEI 2019 | 17:25 WIB | LAPORAN:

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga mantan Wakil Wali Kota Bekasi, Ahmad Syaikhu lolos dalam Pemilihan Legislatif 2019 dengan perolehan suara 130 ribu lebih di Dapil Jawa Barat VIII.

Meski hampir pasti melenggang ke Senayan, namun ia mengaku masih berharap dipilih sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Gubernur Anies Baswedan.

"Di Senayan juga belum dilantik. Kalau pemilihan sebelum 1 Oktober ya engak ada alasan juga untuk saya mundurkan. Tapi kan belum dilantik DPR RI," kata Syaikhu saat ditemui di Balai Kota DKI, Jumat (24/5).


Kekosongan kursi DKI 2 yang terlalu lama pasca mundurnya Sandiaga Uno menjadikan alasan dirinya untuk mengabdi pada warga Jakarta mendampingi Anies.

"Sudah terlalu lama (kosong). Sementara persoalan di DKI banyak hal yang harus ditangani," tegas Syaikhu.

Terlepas dari itu, dirinya juga berharap besar DPRD khususnya Pansus Wagub di DPRD DKI bisa bekerja cepat sehingga kursi wagub terisi.

"Mudah-mudahan temah-teman di dewan bisa cepat menyelesaikan Pansus kemudian juga panelisnya dibentuk dan sesuai dengan aturan yang dibuat itu segera dipilih Wagub yang disepakati," tuntasnya.

Saat ini, Syaikhu merupakan salah satu kandidat Cawagub yang direkomendasikan Gubernur Anies ke DPRD DKI Jakarta bersama dengan kandidat lainnya, yakni Agung Yulianto. Bersama dengan Agung, Syaikhu akan beradu mendapatakan kursi DKI 2.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya