Berita

Perbaikan jalan Banyuwangi/Dok

Nusantara

Demi Kenyamanan Pemudik, Perbaikan Infrastruktur Banyuwangi Ditargetkan Tuntas H-3 Lebaran

KAMIS, 23 MEI 2019 | 21:27 WIB | LAPORAN:

Jelang mudik lebaran, Pemkab Banyuwangi intensif melakukan perbaikan infrastruktur demi kenyamanan pemudik saat berkendara. Tidak hanya penambalan sejumlah ruas jalan berlubang, pemeliharaan jembatan dan drainase pun ditargetkan rampung H-3 lebaran 2019, termasuk perbaikan lampu penerangan jalan umum (LPJU).

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas PU Cipta Karya dan Penataan Ruang (PU CKPR) Banyuwangi, Mujiono mengatakan, kondisi jalan di Banyuwangi pada umumnya masih cukup baik. Namun pemkab tetap melakukan antisipasi terhadap sejumlah ruas jalan yang perlu pemeliharaan.  

“Pemeliharaan jalan diprioritaskan pada jalan poros penghubung antarkecamatan. Kami lakukan tambal sulam pada ruas jalan yang kerusakannya tidak lebih dari 10 persen,” kata Mujiono, Kamis (23/5).


Di antaranya Jalan Lingkar Timur Rogojampi, Jalan Pertigaan Srono menuju Pekulo Kecamatan Srono, jalan dari Sraten menuju Tamanagung, serta Jalan dari Jajag ke arah Tegalsari dan Dasri menuju Tawangalun yang menghubungkan tiga kecamatan, yakni Gambiran, Genteng, dan Tegalsari.

“Penambalan jalan berlubang ini sudah kami kebut sejak awal puasa, optimis bisa tuntas sesuai target, yakni H-3 lebaran. Untuk yang tingkat kerusakannya di atas 10 persen, kami mohon maaf baru dikerjakan awal Juni karena menunggu proses lelang,” terangnya.

Untuk perbaikan jembatan dilakukan antara lain pada Jembatan Jelun, Kecamatan Glagah yang rusak akibat tanah longsor, jembatan di Kecamatan Rogojampi, serta jembatan di Desa Karangdoro Kecamatan Tegalsari yang rusak akibat gorong-gorong yang lama jebol.

Selain jalan dan jembatan, Pemkab juga melakukan pemeliharaan drainase untuk mengantisipasi banjir saat hujan. Seperti drainase di Jalan Basuki Rahmad, Jalan Brawijaya, dan Jalan Adi Sucipto. Ini merupakan titik-titik yang rawan terjadi genangan air saat hujan.

“Pemeliharaan drainase ini dilakukan dengan mengangkat sedimentasi (endapan) serta melakukan normalisasi saluran dengan membersihkan pipa-pipa yang melintang menghalangi saluran tersebut. Dengan cara ini, kami harap tidak ada jalan yang tergenang air saat lebaran nanti,” ujarnya.

“Taman-taman juga kami rapikan, trotoar dibersihkan. Lampu sorot di taman-taman publik juga kami tambah agar lebih semarak. Kami ingin agar pemudik yang pulang kampung ke Banyuwangi merasa nyaman dengan kota kelahirannya,” tutup Mujiono.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya