Berita

Gerakan suluh kebangsaan di kediaman Panglima TNI/RMOL

Politik

Gerakan Suluh Kebangsaan Sambangi Rumah Dinas Panglima TNI

JUMAT, 17 MEI 2019 | 22:28 WIB | LAPORAN:

Para tokoh dari Gerakan Suluh Kebangsaan menemui Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto di rumah dinasnya di kawasan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/5) malam.

Dalam pertemuan tersebut, Mahfud MD sebagai perwakilan mengatakan bahwa pertemua ini membicarakan kesiapan TNI beserta Polri dalam mengamankan pesta demokrasi, terutama menjelang 22 Mei 2019.

"Kami tadi ada 16 orang dan bertemu dengan Bapak Panglima untuk mendengar kesiapan mengamankan atau menjaga kita yang sedang punya pesta demokrasi. Alhamdulillah semuanya baik," jelas Mahfud.

Tidak hanya itu, ia bersama panglima dan jajarannya optimis bila masyarakat Indonesia dapat menyambut baik keputusan KPU terkait hasil Pemilu 2019.

"Bangsa ini Insyaallah tetap bersatu dengan riak-riaknya yang tentu saja kecil, yang Alhamdulillah diantisipasi oleh bapak Panglima. Kepentingan kami di sini adalah agar banhsa ini tetap terjaga dengan baik dengan segala ideologi dan kebersatuannya," tambah Mahfud.

Di kesempatan yang sama, Marsekal Hadi juga mengungkapkan hal serupa. Ia memastikan sinergitas TNI-Polri siap dalam menjaga stabilitas keamanan Indonesia, terlebih jelang 22 Mei 2019.

"Saya baru saja dikunjungi oleh senior-senior, dipimpin oleh Pak Prof (Mahfud) bahwa saya ceritakan tugas dari TNI dan Polri adalah menjaga stabilitas keamanan nasional," tandas Hadi.

Pertemuan berlangsung sejak pukul 19.00 WIB dan dihadiri beberapa tokoh bangsa, di antaranya Prof Komaruddin Hidayat, Romo Magniz Suseno, dan lain-lain serta Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Andhika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Yuyu Sutisna.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya