Berita

Foto:Net

Politik

Pengasuh Pesantren Sidogiri Doakan PPP Lolos Parlemen

KAMIS, 28 MARET 2019 | 14:27 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan, KH Nawawi Abdul Djalil berharap agar partai berlambang Kabah tetap bisa terus berjuang untuk masyarakat dan umat.

"Semoga PPP selalu sukses dan mampu menghadapi semua permasalahan yang ada. Serta bisa lolos ke DPR RI," kata Kiai Nawawi saat menerima kunjungan silaturrahmi politisi PPP Suharso Monoarfa, Pasuruan, Jawa Tengah, Kamis (28/3).

Suharso sejak Rabu kemarin melakukan roadshow ke Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Saat bertemu dengan Kiai Nawawi, Suharso menyampaikan kondisi partai. PPP menurut Suharso merupakan partai yang selalu dekat dengan ulama dan basisnya ada di pesantren-pesantren. Sehingga ketika baru dikukuhkan memimpin partai, dia ingin basis dan silaturahmi dengan pesantren tetap kuat.

"Kami datang ke Sidogiri untuk memperkuat silaturrahmi PPP dengan pondok pesantren dan kiai. Kami juga mohon doa agar PPP bisa tetap besar. Pada Rabu kemarin kami juga berkunjung ke kediaman KH Maimun Zubair," kata Suharso.

Dalam kesempatan ini, Suharso juga memuji Sidogiri karena tidak hanya mempunyai peran pendidikan dan agama, namun juga pemberdayaan ekonomi umat. Pesantren yang berdiri sejak abad ke-18 ini memiliki lembaga keuangan mikro dan jaringan ritel modern yang diberi nama Basmalah.

"Peran Sidogiri terbukti sangat besar bagi umat. Pesantren ini memiliki belasan ribu santri dan jaringan alumni yang besar. Serta berperan dalam meningkatkan perekonomian umat," kata Suharso.

Selama ini basis PPP di kawasan Tapalkuda dan Madura cukup kuat. Hadirnya elite PPP di sejumlah pesantren di Tapalkuda diharapkan mampu untuk mempertahankan basis pemilih tradisonal di kalangan pesantren dan aktivis Islam. Terlebih, alumni ponpes-ponpes besar tersebut tersebar di sejumlah daerah.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya