Berita

Mentan Andi Amran Sulaiman/RMOL

Mentan Semangati Petani Tana Toraja Dengan Capaian Vietnam

SELASA, 12 MARET 2019 | 15:51 WIB | LAPORAN:

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyemangati petani di Tana Toraja, Sulawesi Selatan.

Cara menyemangati menteri asal Sulsel itu dengan menceritakan tentang Vietmam yang dulu berguru ke Indonesia hingga akhirnya negara itu kini menghasilkan produk pertanian baik rempah maupun komoditas perkebunan yang lebih baik.

"Dulu Vietnam berguru ke Indonesia. Kami baru pulang dari Hanoi Vietnam, kami bertemu petani-petaninya. Mereka produksinya sekarang 3,5 ton per hektare. Kenapa tidak petani kita bersemangat mengejarnya," jelasnya di Kolam Kota Makale, Tana Toraja dalam kegiatan 'Mengembalikan Kejayaan Rempah dan Komoditas Perkebunan untuk Mewujudkan Indonesia Lumbung Pangan Dunia 2045', Selasa (12/3).

Selain memberikan dukungan melalui inspirasi pencapaian Vietnam, Amran juga membagikan bibit kopi unggul sebanyak 700 ribu. Diharapkan bantuan tersebut dapat meningkatkan potensi ekspor sekaligus menguatkan kopi tana toraja dikenal dunia.  

"Jadi bantuan hari ini ada ada 50 truk bibit kopi. Itu semua bibit unggulan, jangan sembarang tanam bibit kopi," katanya.

Selain bantuan bibit kopi, Amran pun membagikan bantuan ayam berikut pakan dan obat-obatannya. Kemudian ada kambing, bibit pala, traktor, pompa air, cultivator sebanyak 32 unit, bibit padi dan bibit jagung.

Adapun, khusus bantuan ayam untuk Provinsi Sulsel tahun 2019 sebanyak 1,7 juta ekor yang merupakan terbesar sepanjang sejarah.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Timnas Amin Siang Ini Dibubarkan

Selasa, 30 April 2024 | 09:59

Perbuatan Nurul Ghufron Dinilai Tidak Melanggar Etik

Selasa, 30 April 2024 | 09:57

Parpol Ramai-ramai Gabung Koalisi Prabowo Jadi Alarm Matinya Oposisi

Selasa, 30 April 2024 | 09:55

PKS Oposisi atau Koalisi Tunggu Keputusan Majelis Syuro

Selasa, 30 April 2024 | 09:46

Anggaran Sudah Disetujui, DPRD DKI Tunggu Realisasi RDF Skala Perkotaan

Selasa, 30 April 2024 | 09:36

Beli Sabu, Oknum Polisi Tulungagung Ditangkap

Selasa, 30 April 2024 | 09:31

MPR akan Bangun Komunikasi Politik dengan Jokowi hingga Hamzah Haz Jelang Transisi

Selasa, 30 April 2024 | 09:27

Jakarta Hari Ini Cenderung Cerah Berawan

Selasa, 30 April 2024 | 09:19

Perahu Rombongan Kader PMII Terbalik, Satu Meninggal

Selasa, 30 April 2024 | 09:06

2 Mei, Penentu Lolos Tidaknya Garuda Muda ke Olimpiade Paris

Selasa, 30 April 2024 | 08:48

Selengkapnya