Berita

Maudy Ayunda/Net

Blitz

Maudy Ayunda, Galau, Diterima S2 Harvard dan Stanford

SELASA, 05 MARET 2019 | 08:00 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Maudy Ayunda, salah satu seleb Ta­nah Air yang sangat memprioritaskan pendidikan. Setelah selesai menempuh pendidikan S1 di Oxford University, kini Maudy tengah dilema lantaran diterima S2 di dua kampus ternama dunia.

Maudy telah lolos masuk S2 di Harvard University dan Stanford University. Kabar membanggakan ini disampaikan oleh Maudy lewat Insta­gram, kemarin. Maudy lebih dulu mem­bagikan kabar gembiranya diterima dalam program Master Pendidikan di Harvard University.

Bintang film Perahu Kertas ini kem­bali membuat warganet terkejut dengan postingan kedua yang menunjukkan surat penerimaannya di Stanford Uni­versity, California. Ia pun mengaku galau menghadapi kejutan besar ini.

"Tapi ceritanya belum berakhir. Saat ini aku mengalami dilema yang indah, aku mendengar kabar dari mimpi besar yang lain yakni penerimaan program MBA Stanford. Jujur aku tak berpikir bisa masuk. Tingkat penerimaannya sangat rendah dan saat mengajukan aplikasi, aku mengingatkan kepada diri sendiri bahwa seharusnya tidak me­naikan harapan saya. Hampir mustahil untuk masuk," cerita pelantun Untuk Apa dan Alasan untuk Bahagia ini.

Kebimbangan Maudy menjadi-jadi manakala Harvard adalah universitas nomor satu di dunia. "Aku belum me­mutuskan. Tapi aku sudah condong ke salah satu kesempatan yang besar ini. Aku akan membagikan keputusanku ini nanti ketika waktunya tiba," cetusnya.

Postingan Maudy ini pun disam­but bahagia oleh fans-nya di media sosial. "So proud of you," kata fan. "Panutanku keren, pintar," sahut yang lain.

Selain itu, beberapa warga juga menyebut Maudy cocok menjadi Puteri Indonesia. "Nih baru con­toh wanita Indonesia zaman now. Cantik, pintar, kalem. Inspirasi banget," komentar @nuning­ningsih. "Cocok jadi Puteri Indonesia nih," sahut @his_pss82. "Ini nih cocok jadi iconnya wanita Indo­nesia. Beauty, brain, and her behavior is almost perfect! Get focused on the day ahead Maudy!" ***

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Kementerian BUMN Rombak Susunan Direksi ID FOOD

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:47

Agar Ekonomi Indonesia di Triwulan II Tetap Tumbuh, DPR Ingatkan untuk Lakukan Hal Ini

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:35

Dukung Penuh Pengurus LP3KN, Menag RI Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:34

Iuran BPJS Tidak Berubah Meski Sistem Kelas Dihapus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:14

Resmi, Massimiliano Allegri Bukan Lagi Pelatih Juventus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:12

Ayah Mendiang Eki Doakan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Segera Ditangkap

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:54

Hendropriyono Yakin Prabowo Lanjutkan IKN

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:35

Percetakan di Banda Aceh Meringis jadi Korban Janji Manis Caleg

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:16

Hendropriyono: Demokrasi Pancasila Tidak Mengenal Oposisi

Sabtu, 18 Mei 2024 | 05:55

Selengkapnya