Berita

Ahmad Dhani bersama Prabowo Subianto/Net

Politik

Titiek Soeharto Dan Sejumlah Tokoh Siap Menjadi Penjamin Ahmad Dhani

KAMIS, 21 FEBRUARI 2019 | 03:27 WIB | LAPORAN:

Setelah lebih sepekan permohonan keluarga untuk penangguhan penahanan musisi Ahmad Dhani belum juga dikabulkan Pengadilan Tinggi Jakarta, giliran sejumlah tokoh menyatakan kesiapan menjadi penjamin.

Salah seorang tokoh yang menyatakan kesiapan untuk menjadi penjamin penangguhan penahanan Ahmad Dhani adalah Titiek Soeharto.

Pernyataan puteri Presiden RI Soeharto itu disampaikannya langsung usai acara deklarasi Gerakan Rabu Biru di Hambalang, Bogor, Rabu (20/2).


Koordinator Rumah Aspirasi Prabowo-Sandi Lieus Sungkharisma mengatakan, kesiapan Titiek untuk menjadi penjamin penangguhan penahanan Ahmad Dhani semata-mata karena keprihatinan.

"Selain Bu Titiek ada sejumlah tokoh lain yang juga siap untuk menjadi penjamin Mas Dhani. Diantaranya Fadli Zon, Adhyaksa Dault, Ustaz Heikal, Fahri Hamzah dan lain-lain, bahkan termasuk Pak Prabowo Subianto," jelas Lieus kepada redaksi, Kamis (21/2).

Menurutnya, Ahmad Dhani yang juga politisi Partai Gerindra tidak sepatutnya ditahan karena kasusnya belum berkekuatan hukum tetap. Selain itu, dia adalah musisi besar yang menjadi inspirasi banyak orang serta berkontribusi sangat besar terhadap kemajuan musik Indonesia.

"Kasus yang menimpa Mas Dhani adalah kriminalisasi pemikiran sehingga membuatnya kehilangan kemerdekaan berpikir, berekspresi dan berkarya," jelas Lieus.

Lebih dari itu, kasus yang menimpa Ahmad Dhani bisa saja menimpa setiap orang karena penerapan hukum yang tendensius dan sembrono.

Terkait permohonan penangguhan penahanan itu sendiri sampai kini belum ada jawaban dari Pengadilan Tinggi Jakarta sejak keluarga Ahmad Dhani yang diwakili ibu, isteri, anak dan adik diajukan pada 11 Februari lalu.
"Padahal, mereka sudah menyampaikan sejumlah alasan terkait permohonan penangguhan penahanan. Diantaranya Ahmad Dhani masih memiliki anak bayi yang butuh perhatian, putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan belum inkrah, serta selama ini bersikap kooperatif baik dalam pemeriksaan maupun persidangan," papar Lieus.

Menyangkut pernyataan Titiek Soeharto yang siap menjadi penjamin atas penangguhan penahanan Ahmad Dhani, Lieus selaku juru bicara keluarga Ahmad Dhani mengaku sangat menghargai.

"Keluarga Mas Dhani sangat menghormati dan berterima kasih atas pernyataan Bu Titiek itu. Semoga dengan banyaknya pihak yang menjamin serta demi keadilan dan kesamaan perlakuan di depan hukum, permohonan penangguhan penahanan yang diajukan keluarga bisa segera dikabulkan Pengadilan Tinggi Jakarta," demikian Lieus. [wah]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya