Berita

Tony Sucipto/Net

Olahraga

Persija Resmi "Bajak" Tony Sucipto Dari Persib

JUMAT, 18 JANUARI 2019 | 13:22 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

Posisi bek sayap tampaknya ingin diperkuat Persija Jakarta. Buktinya tim Macan Kemayoran itu meresmikan pemain anyar untuk kompetisi tahun 2019. Pemain tersebut adalah Tony Sucipto.

Tony pada musim lalu memperkuat Persib Bandung itu "dibajak" Persija dengan kontrak dengan durasi satu tahun.

“Ya, Tony Sucipto telah resmi bergabung dengan Persija untuk durasi kontrak satu tahun kedepan. Setelah berkoordinasi dengan tim pelatih, Tony adalah pemain yang dibutuhkan oleh tim,”ujar Direktur Utama Persija Gede Widiade,  dilansir laman klub, Jum’at (18/1).

Salah satu alasan perekrutan pemain asli Jawa Timur ini adalah ia bisa bermain di banyak posisi. Tambah, Gede, tidak jarang banyak pemain yang bisa bermain di banyak posisi, selain posisi terbaiknya saat ini.

“Ini yang istimewa dimiliki oleh Tony. Selain ia merupakan pemain berpengalaman di Indonesia, ia bisa bermain di banyak posisi. Ada empat posisi yang bisa dimainkan, bek tengah, bek sayap kanan/kiri dan gelandang bertahan. Ini bagus untuk Persija yang akan bermain di banyak kompetisi musim ini,”tambah Gede.

Pemain berusia 32 tahun itu juga sempat membela Macan Kemayoran saat musim 2009-2010. Persija Jakarta memang membutuhkan Tony Sucipto karena sejauh ini baru empat pemain berposisi bek sayap yakni Ismed Sofyan, Rezaldi Hehanussa, Dany Saputra, dan pemain muda Anan Lestaluhu. [jto]

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya