Berita

Kapolri/Net

Pertahanan

Tito Karnavian Sukses Menjaga Kamtibmas Indonesia

MINGGU, 18 NOVEMBER 2018 | 18:00 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Paparan soal pemberantasan terorisme yang disampaikan Kapolri Jenderal Tito Karnavian pada acara The 4th Annual Counter-Terrorism Financing Summit 2018 di Bangkok, Thailand beberapa waktu lalu mendapat apresiasi.

Apresiasi itu dikemukakan Ketua Presidium Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia 98 (Jari 98) Willy Prakarsa, sore ini (Minggu, 18/11).

"Ini sebagai salah satu gambaran bahwa Kapolri Jenderal Tito Karnavian sukses menjaga situasi kamtibmas di Indonesia. Bahkan apa yang disampaikan Pak Kapolri diapresiasi CEO AUSTRAC Nicole Rose. Ini sangat luar biasa," kata Willy.

Dalam kesempatan itu, Tito memaparkan tentang perkembangan terkini tindak pidana terorisme di Indonesia, trend pendanaan terorisme, perubahan modus operandi dan  penanganan kasus aliran dana teroris  ditangani Indonesia.

Kemudian Tito juga mengutarakan persepsinya soal peran Financial Intelligence Unit di berbagai negara dalam memutus aliran dana dan logistik bagi para kelompok teror.

Menurut Willy, kinerja Tito selama di institusi Kepolisian Republik Indonesia tergolong baik dan piawai dalam membangun komunikasi dan relasi dengan seluruh elemen dalam menyelesaikan setiap permasalahan.

"Kehadiran Tito semakin mereformasi Polri ke arah yang lebih baik dan semakin dicintai masyarakat. Kalau ada yang masih kritik ya kita maklumi saja karena mereka melihatnya pakai kacamata kuda," cetus Willy.

Willy pun memastikan bahwa seluruh elemen Jari 98 bakal terus siap membantu Polri untuk terus mensukseskan Kamtibnas di seluruh wilayah Indonesia menjelang Pemilu 2019.

"Jari 98 selalu mendukung penuh semua program Polri yang bertujuan baik bagi kemaslahatan seluruh rakyat Indonesia," tutupnya. [jto]

Populer

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

Slank sudah Kembali ke Jalan yang Benar

Sabtu, 07 September 2024 | 00:24

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

Ini Kisah di Balik Fufufafa Dikaitkan dengan Gibran

Rabu, 11 September 2024 | 01:15

Ngeri! Ahok Ancam Tinggalkan PDIP Jika Banteng Usung Anies

Minggu, 01 September 2024 | 13:33

UPDATE

Dewas BPKH Buka-bukaan Nilai Manfaat Haji Reguler Rp7,8 T

Rabu, 11 September 2024 | 23:23

Seleksi Capim KPK, PBHI Prediksi 20 Nama Pilihan Pansel Sarat Kepentingan Politis

Rabu, 11 September 2024 | 23:22

KPU RI Terbitkan Surat, Pendaftaran Masinton Pasaribu-Mahmud Effendi Berpeluang Diterima

Rabu, 11 September 2024 | 23:07

Anak Pahlawan Nasional Lapor KY soal Tanah 77 Meter Persegi

Rabu, 11 September 2024 | 23:06

Gibran Jadi Sasaran Tembak Buat Lemahkan Jokowi-Prabowo

Rabu, 11 September 2024 | 23:04

Kejagung Dituntut Proses Dugaan Korupsi Aset Korpri

Rabu, 11 September 2024 | 23:01

Tanggapi Budi Arie, PDIP Minta KPK Tetap Harus Panggil Kaesang!

Rabu, 11 September 2024 | 22:28

Ngaku Dijebak Oknum untuk Gugat SK DPP, Lima Kader PDIP Minta Maaf ke Megawati

Rabu, 11 September 2024 | 22:14

Polisi Buru Pengemudi Mobil Penabrak Restoran Jepang di Senopati

Rabu, 11 September 2024 | 22:04

Imbang 0-0 Lawan Australia, Robby Darwis Optimis Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Rabu, 11 September 2024 | 21:59

Selengkapnya