Berita

Habib Rizieq Shihab/Net

Politik

Mantan Pendukung: Bila Projo Terlibat, Jokowi Harus Bertanggung Jawab

SELASA, 13 NOVEMBER 2018 | 06:35 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

. Insiden bendera di rumah Habib Rizieq Shihab (HRS) terus menuai polemik, termasuk dugaan operasi 'intelijen hitam' terhadap Imam Besar FPI itu.

"Kasus yang dialami Habib Rizieq terindikasi kuat adalah permainan intelijen, sebab tidak mungkin dilakukan oleh masyarakat biasa, apalagi ada kabar yang beredar, dalam kasus ini ada keterlibatan orang Pro Jokowi (Projo) di Arab saudi yang ikut 'mengintelin' HRS," kata Kordinator Pusat Komunitas Relawan Sadar Indonesia (Korsa), Amirullah Hidayat, pagi ini (Selasa, 13/11).

Di jagad media sosial beredar dugaan bahwa seseorang berinisial EB terlibat dalam pemasangan bendera di rumah HRS di Arab Saudi. Juga ramai disebutkan bahwa EB adalah Ketua Projo di Arab Saudi.

"Kalau kabar ini benar maka ini sungguh kerjaan biadab yang harus dipertangungjawabkan oleh Projo sendiri, termasuk oleh Jokowi selaku Pembina Projo," tambah Amirullah.

Amirullah menjelaskan, sewaktu ia menjadi anggota Relawan Jokowi 2014, belum pernah dengar ada Relawan Jokowi perwakilan Arab Saudi termasuk Projo. Apalagi, tambahnya, aturan tentang organisasi dari negara lain di Arab Saudi sangat ketat.

"Jadi jika ini benar maka pihak pimpinan nasional Projo harus bertanggung jawab, sebab tindakan ini bisa membuat kegaduhan nasional, dan Jokowi tidak bisa diam saja melihat ini," tutup Amirullah. [jto]

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya