Berita

Mayjen TNI Subiyanto memeriksa pasukan/Dispenad

Pertahanan

GEMPA & TSUNAMI SULTENG

Kodam Mulawarman Kirim 300 Prajurit Fokus Rekonstruksi

SELASA, 02 OKTOBER 2018 | 15:53 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Kodam VI/Mulawarman mengirim 300 prajurit Yonif Raider 600/Modang untuk membantu pemulihan Kota Palu, Kabupaten Donggala, dan beberapa Kabupaten di Sulawesi Tengah (Sulteng) setelah gempa bumi disusul tsunami pada Jumat (28/9).

Pelepasan dilakukan Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto di Base Ops Lanud Balikpapan, Kalimantan Timur. Selain petinggi Kodam dan Polda setempat, pelepasan juga dihadiri para pengusaha yang peduli korban gempa.

Seperti diberitakan Dinas Penerangan TNI AD, misi kemanusian ke Palu dipimpin langsung oleh Danyon Raider 600/Mdg Ronald Wahyudi. Pasukan diberangkatkan dengan pesawat TNI AU Hercules C-130 dan dibagi tiga gelombang menuju Bandar Udara Mutiara SIS Al-Jufrie, Palu.

Pangdam menjelaskan, operasi misi kemanusian yang dijalankan Yonif Raider 600/Modang akan fokus pada rehabilitasi dan rekonstruksi, misalnya memperbaiki sarana transportasi, membangun tempat penampungan para pengungsi korban bencana, serta membangun dan memperbaiki berbagai fasilitas umum.

"Melihat kondisi akibat bencana seperti itu, satu-satunya jalan adalah mengerahkan kekuatan personel dan sumber daya yang dimiliki oleh satuan-satuan di jajaran TNI termasuk mengerahkan pasukan dari Kodam VI/Mulawarman," terang Pangdam.

Dalam pesannya kepada para prajurit yang diberangkatkan ke Sulteng, Pangdam meminta mereka melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan niat tulus agar bernilai ibadah.

"Tentu suatu kehormatan dan kebanggaan tersendiri untuk membantu saudara-saudara kita yang kini sedang dalam duka derita," pungkas Pangdam. [ald]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya