Berita

Arief Poyuono/Net

Politik

Gerindra: Tidak Cuma Golkar, Caleg PDIP Juga Ada Yang Dukung Prabowo

RABU, 26 SEPTEMBER 2018 | 09:47 WIB | LAPORAN:

Dukungan dari calon anggota legislatif (caleg) yang menyatakan dukungan pada pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tidak hanya dari Golkar. Ada banyak caleg dari partai pendukung Joko Widodo lain yang turut menyatakan dukungan serupa.

Penegasan itu sebagaimana disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono menanggapi dukungan kepada Prabowo-Sandi dari Forum Caleg Golkar.

Arief bahkan menegaskan dukungan pada Prabowo itu juga datang dari caleg PDIP, partai yang menjadi tempat Jokowi bernaung.

"Para caleg parpol pendukung Joko Widodo-Maruf selain Golkar sudah lebih dulu diam-diam mendukung Prabowo-Sandi, cuma mereka secara diam-diam saja," katanya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (26/9).

Pernyataan Arief itu didasarkan pada setiap kunjungannya ke daerah. Dia mengaku dari 26 provinsi yang dijelajahi, dirinya selalu didatangi caleg-caleg, baik di tingkat DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten/Kota, partai pengusung Jokowi-Ma’ruf. Mereka dengan tegas menyatakan untuk memberikan dukungan kepada Prabowo-Sandi.

“Banyak caleg-caleg di tingkat I dan II dari parpol pengusung Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang datang pada saya menyatakan siap untuk memenangkan Prabowo-Sandi," bebernya. [ian]

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya