Berita

Tito Karnavian/RMOL

Politik

Polri, SKK Migas Dan BPH Migas Perpanjang MoU Terkait Pengamanan

SENIN, 17 SEPTEMBER 2018 | 12:09 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kepolisian Negara Republik Indonesia bersama SKK Migas dan BPH Migas, menjalin kerja sama dalam hal pengamanan yang dituangkan ke dalam nota kesepahaman atau MoU.

"Ini perpanjangan dari MoU yang sebelumnya sudah habis. Kami perpanjang sampai 2023," kata Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin (17/9).

Tito menjelaskan, beberapa poin penting dalam MoU ini antara lain dukungan Kepolisian di bidang keamanan khususnya mulai dari kegiatan preemtif, sosialisasi kepada masyarakat sehingga langkah yang dilakukan oleh SKK Migas dan BPH Migas mendapat dukungan publik.

"Kedua melakukan langkah pengamanan preventif, pengamanan objek-objek di hulu dan di hilir yang menurut kita penting dijaga secara fisik oleh anggota," jelasnya.

Dan yang ketiga, sambung Tito, melakukan langkah penegakan hukum bila ditemukan pelanggaran ataupun penyalahgunaan yang dilakukan oleh SKK Migas maupun BPH Migas serta gangguan produksi di hulu maupun di sisi distribusi hilirnya.

"Ini hal yang penting dan mendasar sekali bagi bangsa kita," ujar Tito.

Sebab, Tito menyebutkan, jika sektor migas ini dapat dikelola dengan baik dalam arti produksinya meningkat dan tidak terjadi penyelewengan maka otomatis tak menjadi beban APBN.

"Tidak perlu disubsidi lagi. Kalau kita bisa memenuhi demand maka kita ga perlu impor, otomatis biaya APBN untuk subsidi bisa dipakai untuk yang lain sama pemerintah. Entah pendidikan atau yang lain-lain," demikian Tito. [fiq]

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya