Berita

KM Ihan Batak/RMOLSumut

Nusantara

KM Ihan Batak Siap Tingkatkan Kunjungan Wisata Danau Toba

SENIN, 03 SEPTEMBER 2018 | 11:59 WIB | LAPORAN:

Pemerintah pusat berkomitmen untuk terus mengembangkan sektor pariwisata di Danau Toba, Sumatera Utara.

Teranyar, pemerintah membuat Kapal Motor (KM) Ro-Ro 'Ihan Batak'. Kapal wisata yang tergolong mewah ini akan berlayar di Perairan Danau Toba, Parparean, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa).

Direktur Utama Badan Otoritas Pariwisata Danau Toba (BOPDT) Arie Prasetyo menjelaskan bahwa pembangunan kapal itu sudah 90 persen rampung. Tahap finishing akan diselesaikan di permukaan air.  

Menurutnya, kehadiran KM Ihan Batak akan mempermudah akses masyarakat untuk menyeberang ke Kabupaten Samosir.

"Secara tidak langsung KM Ihan Batak juga akan berkontribusi meningkatkan kunjungan wisata ke Kabupaten Samosir," kata Arie diberitakam Kantor Berita RMOLSumut, Senin (3/9).

Arie memastikan bahwa pemerintah pusat akan mendukung penuh upaya pengembangan pariwisata di Danau Toba.

Nantinya, akan ada penambahan kapal sejenis dengan tonase di bawah dan setingkat sebagai sarana penunjang pariwisata.

"Mari jaga kebersamaan dan kawal pembangunan masyarakat yang sejahtera. Bersama-sama kita wujudkan Danau Toba sebagai destinasi pariwisata internasional," tukasnya. [fiq]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya