Berita

Herman Khaeron/Net

Politik

Demokrat Sarankan Pemerintah Tambah Subsidi BBM

KAMIS, 05 JULI 2018 | 00:21 WIB | LAPORAN:

Harga minyak dunia terus melambung, di atas 70 dolar AS per barel. Nilai tukar dolar AS juga terus naik. Kondisi ini tentu berimbas harga BBM.

Untuk menahan kenaikan harga BBM, Wakil Ketua Komisi VII DPR Herman Khaeron menyarankan Pemerintah menambah subsidi. Penambahan sudsidi ini menjadi jalan paling baik untuk menjaga daya beli masyarakat dan agar kantong Pertamina tidak jebol.

"Situasi kenaikan ICP tentu tidak dapat ditahan. Karena jika itu menjadi tanggung jawab Pemerintah maka berkonsekwensi untuk menaikkan subsidi. Sebab, jika dibebankan kepada koorporasi (Pertamina), keuangannya akan jebol dan sulit untuk melakukan investasi dan pengembangan," jelas politisi Partai Demokrat ini, di Gedung DPR, Rabu (4/7).

Herman menyatakan tidak setuju dengan kenaikan BBM, meskipun hanya jenis Pertamax dan Dex, yang berlaku sejak 1 Juli kemarin. Sebab, kenaikan itu telah menambah beban masyarakat di tengah himpitan ekonomi yang belum pulih.

Dia pun menyayangkan kenaikan itu. Padahal, sebelumnya Pemerintah telah berjanji tidak akan ada kenaikan harga BBM.

Atas hal itu, Herman meminta Pemerintah lebih transparan dan terbuka ke publik terkait situasi sekarang.

"Dan merevisi APBN agar lebih rasional dengan situasi saat ini. Apalagi nilai tukar rupiah terhadap dolar terus melemah, bahkan mencapai di kisaran Rp14.400 per dolar AS," tandasnya. [nes]




Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya