Berita

Megawati Soekarnoputri/Net

Politik

Hari Kedua Lebaran Megawati Pimpin Rapat Pemenangan Koster-Cok Ace

SELASA, 19 JUNI 2018 | 00:29 WIB | LAPORAN: YAYAN SOPYANI AL HADI

DPP PDI Perjuangan menaruh perhatian khusus terhadap pasangan nomor urut 1 Koster-Cok Ace dalam Pilkada Bali.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan perhatian khusus ini ditunjukkan saat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memimpin langsung konsolidasi pemenangan di Bali pada Hari kedua Idul Fitri 2018.

Menurut Hasto, Pulau Dewata ini sangat penting, tidak hanya karena Pancasila dibumikan dengan baik, Bali menjadi penyangga kekuatan nasionalis-kebangsaan dan salah satu daerah konsentrasi kekuatan Soekarnois.

"Karena itulah Koster-Cok Ace memiliki komitmen kuat untuk menjaga keIndonesiaan melalui Pancasila," ujar Hasto dalam pesan elektronik, Senin (18/6).

Lebih lanjut Hasto menegaskan konsepsi pembangunan Koster-Cok Ace benar-benar ramah lingkungan, dan penuh dengan tradisi kebudayaan serta menjabarkan secara komprehensif konsepsi TriHita Karana.

Pihaknya optimis dalam kepemimpinan nasional Joko Widodo, okowi, Megawati dan Koster-Cok Ace, akan menjadikan Bali sebagai Pusat Peradaban dan Kebudayaan Dunia.

Hasto menambahkan meskipun hasi survei Koster-Ace selalu unggul, namun DPP PDIP tetap mengingatkan agar seluruh simpatisan, anggota, dan kader partai tetap rendah hati, bekerja keras, gotong royong, dan terus berjuang bersama rakyat.

"Rakyat adalah hakim tertinggi. Kememangan terjadi karena memenangkan hati rakyat. Mari kita tingkatkan gotong royong kita untuk kemajuan Bali, terlebih Bali merupakan penjaga Pancasila dan NKRI," Demikian Hasto. [nes]


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya