Berita

Jokowi, Megawati dan Jusuf Kalla menjelang Pilpres 2014/net

Politik

Jokowi Dan JK Terpisah Temui Mega Sekitar Satu Jam

SABTU, 16 JUNI 2018 | 09:20 WIB | LAPORAN: YAYAN SOPYANI AL HADI

Meski tidak menggelar open house Idul Fitri (Jumat 15/6), kediaman Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, tetap menjadi magnet bagi para tokoh nasional yang ingin bersilaturahmi.

Wakil Sekjen PDI Perjuangan, Eriko Sotarduga, menyebut, ketua umumnya itu menerima kunjungan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla secara terpisah di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat.

"Pada kesempatan tersebut, Ibu Megawati menerima kunjungan Bapak Wakil Presiden, Jusuf Kalla. Suasana sangat akrab sehingga silaturahim berjalan hampir satu jam lamanya," kata Eriko.

Mega juga kedatangan menteri-menteri kabinet kerja, Panglima TNI, Kapolri, Jaksa Agung, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN).

Pada sore harinya, Megawati menerima Presiden Jokowi beserta keluarga. Jokowi secara khusus menyempatkan diri hadir sebelum perjalanan mudik ke Solo.

"Pertemuan antara Presiden Jokowi dengan Ibu Megawati berlangsung sekitar satu jam. Suasana penuh kehangatan dan kehadiran Ibu Iriana menambah keakraban," ungkap Eriko.

Menurut dia, semua pertemuan berjalan begitu akrab dan menggambarkan bahwa Idul Fitri tidak hanya hari kemenangan setelah satu bulan lamanya menjalankan ibadah puasa tetapi juga peristiwa kebudayaan dan mampu merajut tali silaturahim nasional.

Dalam pesannya, Megawati Soekarnoputri menyampaikan harapan agar Hari Raya Idul Fitri benar-benar memperkuat persaudaraan sebagai bangsa.

"Dengan saling maaf memaafkan, maka kesejatian kita sebagai bangsa yang berjiwa gotong royong, toleran dan mengedepankan musyawarah terus kita perkuat. Idul Fitri ini adalah gambaran nyata, bagaimana masyarakat penuh dengan suka cita saling bermaaf-maafan, ber halal bi halal. Inilah sejatinya peradaban kita”, ujar Megawati, sebagaimana diteruskan Eriko. [ald]

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya