Berita

Bambang Soesatyo/Net

Politik

Polri dan Kemenhub Harus Persiapkan Musim Mudik Secara Matang

SELASA, 15 MEI 2018 | 20:14 WIB | LAPORAN: YAYAN SOPYANI AL HADI

Pemerintah dan Polri harus mempersiapkan musim mudik Lebaran mendatang secara matang demi keamanan dan kenyamanan pemudik. Puncak musim mudik diperkirakan pada 9-10 Juni 2018, sedangkan arus balik diperkirakan pada 23-24 Juni 2018.

"Polri sebagaimana tahun-tahun sebelumnya punya peran penting dalam menangani arus mudik dan balik Lebaran. Terutama untuk meningkatkan keamanan berlalu lintas, meminimalisasi kerusuhan dan tindak kriminalitas, mengingat kondisi jalan akan sangat ramai dengan masyarakat yang sedang mudik,” kata Ketua DPR Bambang Soesatyo beberapa saat lalu (Selasa, 15/5).

Namun, kata Bamsoet, instansi lain seperti Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga punya tanggung jawab besar untuk memastikan musim mudik lancar dan nyaman. Legislator Partai Golkar itu mengatakan, Kemenhub harus memastikan dan mempersiapkan sarana ataupun prasarana yang akan digunakan masyarakat untuk mudik melalui jalur darat, laut maupun udara.

"Prioritasnya adalah persiapan transportasi umum guna mencegah terjadinya penumpukan penumpang, meminimalisasi terjadinya kecelakaan, serta memperlancar arus mudik,” tegasnya.

Untuk itu, Bamsoet juga mendorong Kemenhub agar mengawasi perusahaan-perusahaan penyedia transportasi darat, laut ataupun udara. "Agar perusahaan angkutan umum termasuk maskapai dan kapal tidak memaksakan moda transportasi yang tidak layak jalan,” ujarnya.

Hal yang juga jadi perhatian Bamsoet untuk mempersiapkan musim mudik Lebaran adalah pasokan bahan bakar minyak. Menurutnya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) harus memastikan PT Pertamina mempersiapkan stok BBM yang cukup dalam rangka menyambut Ramadan dan Idulfitri.

"Jaminan ketersediaan stok itu demi memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mendapatkan BBM serta mengawasi dugaan adanya penimbunan. Kementerian Perdagangan dan Badan Urusan Logistik (Bulog) juga harus meningkatkan stok persediaan bahan pangan. Karena kebutuhan masyarakat akan pangan saat Ramadan dan Idulfitri pasti meningkat,” demikian Bambang. [sam]

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya