Berita

Edhi Baskoro Yudhoyono/Net

Politik

Di Ngawi, Ibas Ajak Lansia Dan Anak Zaman Now Jaga Kebugaran

JUMAT, 11 MEI 2018 | 11:42 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Para lanjut usia dan anak muda zaman now atau milenial harus tetap berolahraga demi menjaga tubuh yang sehat. Sebab, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat juga.

Atas alasan itu, politisi Demokrat Edhi Baskoro Yudhoyono atau ibas memanfaatkan reses di Ngawi, Jawa Timur dengan menggelar acara senam sehat di di Taman Candi, Keluruhan Kartoharjo, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi, Jumat (11/5).

"Mens sana in corpore sano, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat," ujarnya di Ngawi yang menjadi tujuan usai reses di Ponorogo, sebagaimana keterangan tertulis yang diterima redaksi.


Ibas mengajak masyarakat yang hadir untuk selalu aktif dalam menjaga kesehatan tubuh masing-masing. Selain itu, anggota Komisi X itu juga mendorong masyarakat dan pegiat wisata menjaga keindahan alam di kawasan obyek wisata.

"Kami berharap dengan pengembangan wisata ini potensi desa wisata akan terangkat yang muara akhirnya pada peningkatan pendapat masyarakat sekitar desa wisata," tegas Ibas.

Usai menggelar senam massal lansia dan millenial, Ibas menyapa masyarakat dan berswafoto dengan ibu-ibu peserta senam.

Ibas juga meninjau fasilitas obyek wisata Taman Candi dan melakukan penanaman pohon kelengkeng. Selanjutnya, putra bungsu Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono itu melepas benih ikan di Sungai Kalimati.

Selain itu, Ibas juga memberikan sejumlah bantuan bagi masyarakat, seperti bantuan gazebo dan alat olahraga. [mel]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya