Berita

Philadelphia 76ers dan Dallas Mavericks/Net

Olahraga

76ers & Mavericks Duel Dua Kali

Global Games 2018
JUMAT, 20 APRIL 2018 | 09:51 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Philadelphia 76ers dan Dallas Mavericks bakal dua kali bertanding di Tiongkok pada NBA Global Games China 2018.

Sixers dan Mavericks dijadwalkan bersua pada pramusim 2018-2019 di Shanghai, 5 Oktober, dan Shenzhen tiga hari kemudian.

Ini adalah kali kesekian Sixers berpartisipasi di NBA Global Games.


Sebelumnya, dua klub itu sempat mengunjungi Meksiko, Puerto Riko, Jerman, Inggris, dan Spanyol. "Merupakan mimpi bermain di berbagai penjuru dunia. Saya antusias tampil di Tiongkok pada Oktober," kata guard Sixers Ben Simmons dikutip laman resmi klub.

Pertama kali berlangsung pada 1984, NBA Global Games China lalu rutin digelar setiap tahun sejak 2012. Tahun lalu giliran Golden State Warriors dan Minnesota Timberwolves yang menyambangi Negeri Tirai Bambu.

"Saya tidak sabar mengunjungi Shanghai dan Shenzhen," ujarnya. Forward Mavericks, Dirk Nowitzki, turut mengu­tarakan antusiasme serupa menyambut kunjungan beberapa bulan mendatang. Sebelumnya dia sudah pernah merasakan gairah pecinta basket Tiongkok ketika membela Jerman pada Olimpiade 2008. "Ini akan menjadi pengalaman ber­harga bagi Mavericks tampil di Tiongkok untuk pertama kalinya," ujarnya.  ***

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya