Berita

Jhonny G. Plate/Net

Politik

NasDem: Pembentukan Poros Ketiga Sangat Tidak Mungkin

KAMIS, 19 APRIL 2018 | 21:01 WIB | LAPORAN:

Secara teori politik, sangat mungkin pemilihan presiden (Pilpres) 2019 mendatang diikuti oleh tiga pasangan calon. Namun secara realitas politik, hal itu sungguh tidak mungkin.

Hal tersebut diutarakan Sekretaris Jenderal Partai NasDem, Johnny G Plate dalam diskusi yang diselenggarakan oleh Fox Point Indonesia bertajuk 'Mantan Terpidana Korupsi dan Pencalonan Legislatif 2019' di bilangan Pasar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (19/4).

"Secara teori politik bisa tiga poros, tapi kalau realistis politik hampir mustahil," jelasnya.

Meski demikian, Johnny enggan merinci alasan dari pernyataannya itu. Yang pasti menurut dia, dari realitas politik yang ada, Pilpres nanti hanya akan diikuti oleh dua orang pasangan calon.

Hal itu juga, menurutnya, diharapkan oleh kubu petahana, Joko Widodo (Jokowi). Anak buah Surya Paloh ini seakan menyindir Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto untuk segera mendeklarasikan dirinya sebagai capres melawan Jokowi.

"Itu yang diharapkan, saat Pilpres harus ada dua sandingan, dua konsep hebat, saya menunggu mana sandingannya (lawannya Jokowi)," demikian Anggota Komisi XI DPR RI ini.

Baru-baru ini, Partai Gerindra sudah memberikan mandat kepada Prabowo untuk maju dalam Pilpres tahun 2019. Prabowo pun sudah menyatakan kesediaannya menerima mandat tersebut. Namun, hingga saat ini, Prabowo belum dideklarasikan pencapresannya secara resmi. [sam]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya