Berita

Philadelphia 76ers/Net

Olahraga

Sixers Dekati Playoff NBA

NBA
JUMAT, 23 MARET 2018 | 09:15 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Philadelphia 76ers sangat yakin mampu mendapat tiket playoff setelah mengalahkan Memphis Grizzlies.

Sixers meraih kemenangan keempat beruntun dengan menghajar Grizzlies 119-105, di Wells Fargo Center, ke­marin.

Sixers tak menemui kesulitan berarti. Ben Simmons dan kawan-kawan unggul 26-19 di kuarter pertama. Jarak keunggulan Sixers terus membesar. Saat jeda, Sixers memimpin 14 poin. Grizzlies makin tidak berdaya di kuarter empat. Sixers melesakkan 41 poin berbanding 25.


Karena sudah unggul jauh, Sixers menyimpan pemain-pemain starternya di kuarter empat. Grizzlies pun bisa memangkas jarak, namun Sixers tetap tak terbendung dan menang dengan selisih 14 poin.

Lima starter Sixers mampu menyumbang poin double digit. Simmons jadi bintang kemenangan Sixers dengan 13 poin, sembilan assists dan tujuh rebound. Di kubu Grizzlies, Wayne Selden Jr finis dengan 18 angka.

Kemenangan ini membuat Sixers hampir pasti lolos ke play-off NBA. Mereka tak pernah menembus play-off sejak 2012. Atas capaian itu, pelatih Brett Brown menargetkan finis di posisi empat Wilayah Timur.

Dengan finis di urutan empat, Sixers akan mendapatkan keuntungan bermain di kandang lebih banyak pada putaran pertama play- off. ***

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Venezuela Kecam Keras Serangan Militer AS, Maduro Umumkan Darurat Nasional

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:56

Kemenimipas Siapkan 968 Tempat Kerja Sosial

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:41

Trump Klaim Tangkap Presiden Venezuela Usai Bombardir Caracas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:56

Parpol Pragmatis, Koalisi Permanen Tidak Mudah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:45

Pimpinan Ponpes Gontor Meninggal, Ini Jadwal Salat Jenazah dan Pemakaman

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:54

Sikap Parpol Dukung Pilkada Dilakukan DPRD Bisa Berubah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:20

Pemilu Digital: Upaya Memutus Tuntas Biaya Tinggi dan Akal-akalan Demokrasi

Sabtu, 03 Januari 2026 | 16:30

Bank Mandiri Sinergi dengan Kemhan Bangun 5 Jembatan Bailey

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:55

Bulog Jamin Stok Beras di Sumatera Aman Usai 70 Ribu Hektare Sawah Terendam Banjir

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:11

Motorola Umumkan Tanggal Peluncuran Razr Edisi Khusus Piala Dunia 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 14:56

Selengkapnya