Berita

Olivier Giroud/Net

Olahraga

Diganggu "Tubrukan Kecil"

Prancis vs Kolombia
KAMIS, 22 MARET 2018 | 11:00 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Raksasa Eropa Prancis akan menjamu tamunya Kolombia dalam ujicoba di Stade de France 23 Maret. Laga ini penting buat Si Ayam Jago yang akan mengarungi puraran final Piala Dunia di Rusia tiga bulan lagi.

Jika melihat komposisi kedua tim tentunya memiliki kekuatan yang cukup merata. Namun untuk kubu tim tamu sendiri memiliki keraguan yang cukup besar. Terutama saat tim nyaris saja tidak lolos ke putaran final Piala Dunia usai gagal raih kemenangan di empat laga tera­khir kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan.

Sementara disisi lain, kubu Les Blues mampu meraih hasil positif. Terutama saat menjadi pemuncak klasemen grup A kualifikasi Piala Dunia zona Eropa.


Gelandang Manchester United Paul Pogba dipastikan akan absen pada sesi latihan tim nasional Prancis karena masih menjalani perawatan. Pogba dan rekan satu timnya di Manchester United, Anthony Martial, serta pemain sayap Marseille, Florian Thauvin, menjadi korban "tu­brukan kecil."

Sementara itu, bek Arsenal Laurent Koscielny dan gelan­dang Bayern Muenchen Corentin Tolisso berlatih dengan fisiotera­pis, terpisah dari skuat utama.

Koscielny ditarik dalam pertandingan Liga Europa melawan AC Milan pada Kamis pekan lalu karena masalah punggung yang menurut manajer Arsene Wenger "tidak serius." Tolisso menderita memar di kaki ka­nannya pada awal bulan ini dan melewatkan pertandingan saat Bayern melawan RB Leipzig pada Minggu lalu.

Penyerang Sevilla, Wissam Ben Yedder yakin dapat bersaing memperebutkan tempat dalam skuad Tim Nasional Prancis dan berlaga di Piala Dunia 2018 di Rusia. Pemain berusia 27 tahun itu mendapat panggilan pertama dalam kariernya setelah sukses mengantar Sevilla ke perempat final Liga Champions.

Ya, berkat dua gol Ben Yedder di Old Trafford, Sevilla lolos un­tuk pertama kalinya dengan ke­menangan agregat akhir 2-1 atas Manchester United. Hal itu pun membuat kepercayaan diri Ben Yedder semakin meningkat dan mulai berambisi dapat mewakili Prancis di Piala Dunia 2018.

"Saya melihat ini sebagai tan­tangan baru. Selama dua tahun saya sudah menempuh jalan panjang. Saya memiliki semua senjata lengkap, terutama fisik, agar bisa terlibat dalam laga-laga besar Piala Dunia 2018," ucap Ben Yedder.

Selain Ben Yedder, bek an­dalan Atletico Madrid, Lucas Hernandez juga resmi menda­pat panggilan membela Timnas Prancis untuk dua laga uji coba akhir pekan ini. masuknya ia ke tim nasional pun membuat mimpinya selama ini menjadi kenyataan.

Hernandez mampu tampil impresif bersama Atletico den­gan mengukir 32 penampilan. Kendati belum mencetak gol, ia memiliki andil besar atas keberhasilan Atletico berada di peringkat dua musim ini.

Berkat performanya itu pula pemain 22 tahun tersebut sem­pat menarik minat Spanyol agar bersedia berseragam La Furia Roja. Tapi pada akhirnya ia tetap setia membela negara asalnya, Prancis.  ***

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

UPDATE

Emas Jadi Primadona Investor di Tengah Krisis Venezuela

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:48

Istri Nicolas Maduro Cedera Serius Saat Penangkapan, Sidang Ditunda

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa Cetak Sejarah: STOXX 600 Tembus Level 600 untuk Pertama Kali

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:27

Maduro di Persidangan AS: Saya Bukan Orang Jahat

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:15

Sisa Optimisme

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:05

Konflik Venezuela Dipastikan Tak Ganggu Stok Bahan Bakar Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:02

Dugaan Kasus Penghinaan Pandji Pragiwaksono ke Adat Toraja Jangan Mandek

Selasa, 06 Januari 2026 | 06:40

Keonaran Dunia: Demokrasi, Riba, dan Energi

Selasa, 06 Januari 2026 | 06:25

Penetapan Diskon 60 Persen Tarif Peti Kemas di Tanjung Priok Diperpanjang

Selasa, 06 Januari 2026 | 05:55

Gugatan Kuota Internet Hangus ke MK Banjir Dukungan Warganet

Selasa, 06 Januari 2026 | 05:33

Selengkapnya